Penulis Utama | : | Rekarinta Vintoko |
NIM / NIP | : | D0211083 |
ABSTRAK
Skripsi berawal dari ketertarikan peneliti akan Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) tahun 2015 yang dilaksanakan secara serentak di berbagai provinsi di Indonesia. Adapun pelaksanaan Pilkada Serentak ini merupakan hal yang baru dalam sejarah demokrasi bangsa Indonesia. Perhelatan pemilihan kepala daerah menjadi lebih menarik saat masa kampanye berlangsung, calon yang berkompetisi akan memberikan janji-janji, menyampaikan visi dan misinya dengan cara yang sedemikian rupa hanya untuk menarik hati masyarakat supaya menentukan pilihannya kepada mereka. Terkadang masyarakat masih bingung terhadap pilihannya, maka peran media massa sangat penting dalam masa-masa kampanye. Sikap media massa akan diuji, sehingga informasi yang diberikan apakah berat sebelah atau tidak.
Pada penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pemberitaan kampanye Pilkada Solo 2015 berdasarkan frekuensi dan volume berita dalam kategori isi pemberitaan berita, topik berita, sumber berita, dan penempatan halaman berita pada surat kabar SOLOPOS periode 9 Oktober – 30 November 2015. Menggunakan teori Komunikasi Politik, Media Massa dan Analisis Isi (Content Analysis).
Metodologi yang digunakan deskriptif kuantitatif menggunakan teknik penelitian Analisis Isi (Content Analysis) dengan data primer berasal dari semua berita pada Surat Kabar Solopos terkait dengan pemberitaan kampanye Pilkada Solo 2015. Sedangkan data sekunder berasal dari dokumen-dokumen dan hasil wawancara yang menunjang penelitian ini. Berawal dari pengumpulan data, penyajian data, pengukuran dan penginterpretasian data. Untuk menjamin reliabilitas dan validitas data, peneliti menggunakan pengkoder lain. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis menggunakan tabulasi silang (cross tab) untuk melihat hubungan antar variabel. Pengambilan sampel menggunakan systematic random sampling pada semua berita terkait pemberitaan kampanye Pilkada Solo 2015 pada surat kabar harian SOLOPOS periode 9 Oktober – 30 November 2015.
Dari hasil penelitian dapat diketahui melalui unit analisis, yang terbagi atas kategori Isi Pemberitaan, Topik Berita, Sumber Berita dan Penempatan Halaman menunjukkan Surat Kabar SOLOPOS bersikap netral terhadap pemberitaan kampanye Pilkada Solo 2015 dan tidak ada perbedaan pemberitaan dari segi frekuensi dan volume berita, meskipun dari beberapa berita yang ditemukan, memang ada yang memberitakan satu calon saja tapi selalu diimbangi dengan pernyataan atau pendapat dari beberapa sumber, sehingga dapat dikatakan berita tersebut berimbang.
Kata Kunci: Kampanye, Pilkada Serentak, Analisis Isi
Penulis Utama | : | Rekarinta Vintoko |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | D0211083 |
Tahun | : | 2017 |
Judul | : | Berita tentang Kampanye Pilkada Solo 2015 (Studi Analisis Isi tentang Pemberitaan Kampanye Pilkada Solo Pada Surat Kabar Harian Solopos periode 9 Oktober – 30 November 2015). |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - FISIPOL - 2017 |
Program Studi | : | S-1 Ilmu Komunikasi |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-FISIP, Prog. Studi Ilmu Komunikasi - D0211083-2017 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Drs. Mursito BM., S.U. |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. ISIP |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|