Penulis Utama | : | Ari Budi Ismail |
NIM / NIP | : | K6412009 |
Abstrak
Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui sejauh mana Computer Based Test mampu mengakomodasi prinsip-prinsip penyusunan penilaian; (2) Untuk mengetahui kekurangan dan hambatan yang dialami dalam pelaksanakan Computer Based Test.
Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data diperoleh dari informan, tempat, peristiwa dan dokumen. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan untuk memperoleh dan menyusun data penelitian adalah dengan wawancara, observasi serta analisis dokumen. Guna memperoleh validitas data digunakan trianggulasi data dan trianggulasi metode. Sedangkan teknik analisis data menggunakan model analisis interaktif terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, sajian data, dan penarikan kesimpulan. Adapun prosedur penelitian dengan langkah-langkah sebagai berikut: (1) Persiapan, (2) Pengumpulan Data, (3) Analisis Data, (4) Penyusunan Laporan Penelitian.
Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa (1) Computer Based Test mampu mengakomodasi 4 prinsip penilaian yaitu Adil, Objektif, Edukatif dan Akuntabel dimulai dari tahapan paling awal yaitu: (a) proses perencanaan penilaian peserta didik yang rasional dan sistematis sesuai dengan prinsip-prinsip penilaian yang berlaku; (b) proses penyusunan instrumen penilaian ke dalam perangkat lunak Computer Based Test memperhatikan indikator yang telah ditetapkan sesuai dengan pemetaan kata kerja operasional dalam kisi-kisi soal; (c) pelaksanaan Computer Based Test sebagai kegiatan penilaian edukatif dan dilakukan untuk kepentingan dan kemajuan peserta didik dalam belajar; (d) proses penyajian hasil evaluasi pembelajaran menggunakan Computer Based Test disajikan secara langsung; (2) Kekurangan Computer Based Test yaitu (a) hanya mampu mengukur kognitif; (b) efektif mengakomodasi dimensi pengetahuan faktual dan pengetahuan konseptual namun lemah pada pengetahuan prosedural dan pengetahuan metakognisi. Hambatan yang dialami dalam pelaksanakan evaluasi hasil belajar siswa menggunakan Computer Based Test dibedakan menjadi dua yaitu kendala teknis, kendala yang muncul dari segala hal yang berhubungan dengan alat; dan kendala non-teknis, yaitu kendala yang muncul dari personalia peserta didik berupa kesiapan dan pengalaman peserta didik dalam mengerjakan tes berbasis komputer.
Kata Kunci : Evaluasi, Penilaian, Instrumen Tes, Tes Berbasis Komputer.
Penulis Utama | : | Ari Budi Ismail |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K6412009 |
Tahun | : | 2017 |
Judul | : | Studi Analisis Penggunaan Instrumen Penilaian Model Computer Based Test pada Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (K.D 3.3 Menganalisis Perkembangan Demokrasi dalam Kehidupan Bermasyarakat, Berbangsa dan Bernegara di Kelas XI SMA Negeri 1 Andong) |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. KIP - 2017 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Fak. KIP Jur. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan-K6412009-2017 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Drs. Machmud Al Rasyid, S.H., M.Si. 2. Dr. Moh. Muchtarom, S.Ag., M.S.I. |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. KIP |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|