Penulis Utama | : | Rake Adiuto |
NIM / NIP | : | I0113105 |
Abstrak
Surakarta sebagai kota besar mempunyai populasi kendaraan yang besar, dimana di beberapa pusat bisnis, perbelanjaan, dan perkantoran memiliki tingkat penggunaan parkir yang tinggi, salah satunya berlokasi di jalan Brigjend Slamet Riyadi. Selain itu, pemerintah akan menerapkan sistem contra-flow untuk bus BST di jalan tersebut, dari arah Bundaran Gladag sampai ke Simpang Empat Gendengan. Melalui studi analisis karakteristik parkir on-street di Jalan Brigjend Slamet Riyadi (Simpang Empat Pasar Pon-Simpang Empat Gendengan), didapat data analisis yaitu volume, akumulasi, rata-rata durasi, kapasitas statis, kapasitas dinamis, indeks parkir, pergantian parkir, indeks aktifitas parkir, dan tingkat pelayanan (V/C ratio). Data tersebut menunjukkan bahwa di lokasi tersebut memiliki beberapa masalah parkir diantaranya ruang parkir yang kurang mencukupi dan penggunaan parkir dengan durasi waktu tinggi, sehingga menyebabkan banyaknya ruang parkir ilegal. Diberikan rekomendasi kebijakan atas permasalahan tersebut berupa pembatasan durasi parkir, desain ulang parkir ke sudut 0°, dan prioritas alternatif transportasi bus BST dengan sistem contra- flow. Untuk beberapa lokasi, penggunaan parkir off-street juga diperlukan.
Kata Kunci : penggunaan parkir, sistem contra-flow, karakteristik parkir, rata-rata durasi, indeks parkir, rekomendasi
Penulis Utama | : | Rake Adiuto |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | I0113105 |
Tahun | : | 2018 |
Judul | : | Studi On Street Parking Di Ruas Jalan Brigjend Slamet Riyadi (Simpang Empat Pasar Pon – Simpang Empat Gendengan) Kota Surakarta |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. Teknik - 2018 |
Program Studi | : | S-1 Teknik Sipil |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Fak. Teknik Jur. Teknik Sipil-I0113105-2018 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Budi Yulianto, S.T., M.Sc., Ph.D. 2. Amirotul Musthofiah, S.T., M.Sc. |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Teknik |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|