Penulis Utama : Johan Imanulloh
NIM / NIP : K3110036
×

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan pemahaman karir siswa kelas XI jurusan MIA dan IIS dan dapat mengetahui perbedaan pemahaman karir antara jurusan MIA dan IIS. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian descriptive comparative Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI jurusan MIA sejumlah 66 siswa dan siswa IIS sejumlah 66 siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan instrumen angket pemahaman karir yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Hasil penelitian ini yang bersifat empirik dianalisis secara statistik dengan uji Independent Sample Test melalui aplikasi SPSS Statsitics 16.
Hasil Penelitian menunjukkan bahwa p value (sig) 0.000 < 0>ttabel , sehingga 7.826 > 1.656.  sehingga ada perbedaan pemahaman karir antara kelas IIS dan MIA kelas 11 SMA Negeri 1 Sukoharjo tahun ajaran 2016/2017, yakni siswa IIS lebih besar tingkat pemahaman karirnya daripada siswa MIA. Rekomendasi bagi konselor sekolah dan peneliti lain agar dapat menjadikan hasil penelitian ini sebagai salah satu pertimbangan untuk membantu meningkatkan pemahaman karir

 

×
Penulis Utama : Johan Imanulloh
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3110036
Tahun : 2017
Judul : Perbedaan Tingkat Pemahaman Karir Antara Siswa Kelas XI Jurusan Matematika Ilmu Alam (MIA) Dan Ilmu Ilmu Sosial (IIS) Di Sma Negeri 1 Sukoharjo Tahun Ajaran 2016/2017
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2017
Program Studi : S-1 Pendidikan Bimbingan Konseling
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP-Prodi Bimbingan Konseling-K3110036-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Wagimin M.Pd
2. Rian Rokhmad Hidayat, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.