Penulis Utama : Budi Setiawan
NIM / NIP : S811508004
×

Penelitian ini bertujuan untuk menguji keefektifan multimedia game based learning berkaitan dengan peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran bahasa inggris kurikulum 2013 dengan pokok bahasan materi grammar di kelas X SMA. Penelitian pengembangan multimedia game based learning ini menggunakan prosedur Raiser dan Demsey yang terdiri dari 5 langkah yaitu: 1) Analysis yang meliputi analisis kebutuhan dan pustaka, 2) Design yang berisi identifikasi kompetensi inti dan kompetensi dasar, pemilihan dan pengumpulan bahan, membuat flowchart dan story board, 3) Develop yang memuat tahapan produksi media, validasi ahli media, validasi ahli materi dan angket respond siswa serta uji coba produk, 4) Implement, yang berisi pelaksanaan dari produk yang telah dinyatakan layak oleh ahli ke dalam kelas uji coba diluar kelas sampel dengan skala kecil, 5) Evaluate, merupakan tahapan terakhir yang mana dilaksanakan tes pada kelas eksperimen untuk melihat ada tidaknya peningkatan hasil belajar siswa dengan menggunakan multimedia game based learning. Produk pengembangan yang diujicobakan telah melalui beberapa tahapan antara lain; tinjauan dari ahli media yang memuat aspek rekayasa perangkat lunak dan komunikasi visual, tinjauan dari ahli materi yang memuat aspek materi dan desain pembelajaran, tinjauan dari tanggapan siswa yang memuat aspek teknis dan kemenarikan, uji coba terbatas dan uji coba luas.
    Hasil uji kelayakan dari para ahli yang terdiri dari ahli media diperoleh hasil penilaian rata- rata 4,7 dengan kategori sangat baik, ahli materi mencapai rata- rata penilaian sebesar 4,7 yang mana masuk dalam kategori sangat baik.  Setelah produk multimedia direvisi berdasarkan tanggapan dari para ahli, produk kemudian diuji cobakan pada kelompok kecil diperoleh hasil rata- rata 4,6 dengan perubahan hasil belajar pada uji coba tes saat pretest dan posttest yakni dari 52,11 meningkat menjadi 67,55. Selanjutnya pada tahap uji coba lapangan atau skala luas untuk menguji keefektifan produk multimedia game based learning menunjukkan adanya perbedaan capaian hasil belajar siswa dilihat dari rata- rata nilai yang didapat yakni pada kelas kontrol yang semula memperoleh nilai 56,00 saat pretest menjadi 64,43 saat posttest. Bila dibandingkan dengan capaian nilai pada kelas eksperimen maka ad peningkatan yang signifikan yakni perolehan nilai yang semula pada saat pretest sebesar 55,90 menjadi 71,65 dengan taraf signifikansi 0,05. Dengan demikian maka terbukti bahwa hasil pengembangan multimedia game based learning ini efektif meningkatkan hasil belajar siswa

 

×
Penulis Utama : Budi Setiawan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S811508004
Tahun : 2017
Judul : Pengembangan Multimedia Berbasis Game Based Learning Pada Pokok Bahasan Materi Grammar Bahasa Inggris Dalam Kurikulum 2013 Kelas X SMA Negeri 3 Sragen
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2017
Program Studi : S-2 Teknologi Pendidikan
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana-Prodi Magister Teknologi Pendidikan-S811508004-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Nunuk Suryani, M.Pd.
2. Dr. Suharno, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.