Penulis Utama : Laili Ma’muroh
NIM / NIP : F1301082
× ABSTRAK Informasi naik dan turunnya dividen tunai yang dibagikan (perubahan dividen) mengandung muatan informasi yang berkenaan dengan prospek keuntungan yang akan diperoleh perusahaan di masa yang akan dating. Adanya kenaikan dividen ditafsirkan sebagai good news karena merupakan tanda optimis pihak manajemen sehubungan dengan kondisi perusahaan di masa yang akan dating dan sebaliknya. Tujuan penulisan ini adalah untuk mengetahui bermakna tidaknya muatan informasi yang terkandung dalam naik dan turunnya dividen tunai yang dibagikan pada tahun 1999 sampai dengan tahun 2001 yang diukur dengan volume perdagangan saham. Sampel dalam penelitian sebanyak 64 perusahaan yang terdiri dari 32 perusahaan untuk kelompok dividen naik dan 32 perusahaan untuk kelompok dividen turun. Tehnik pengambilan sampelldilakukan dengan purposive sampling. Setelah diperoleh perusahaan-perusahaan yang memenuhi criteria, maka diambil 64 perusahaan secara acak. Tehnik statistik yang digunakan dalam penelitian ini analisis cluster untuk menentukan kategori perusahaan. Uji t digunakan untuk menguji hipotesis 1a sampai dengan hipotesis 1c, dan uji f untuk hipotesis 2a dan 2b. Hasil penelitian menunjukkan bahwa informasi naiknya dividen tunai yang dibagikan dari tahun 1999 sampai dengan tahun 2001 menimbulkan pengaruh yang signifikan rata-rata volume perdagangan saham sebelum dan sesudah pengumuman dividen, sedangkan turunnya dividen tunai tidak menimbulkan pengaruh yang signifikan rata-rata volume perdagangan sebelum dan sesudah pengumuman dividen, dan rata-rata volume perdagangan saham antara kelompok dividen dividen naik dengan kelompok dividen turun. Untuk naiknya dividen tunai menimbulkan pengaruh yang signifikan volume perdagangan saham di seputar pengumuman dividen untuk perusahaan kecil, menengah dan besar, sedangkan untuk kelompok dividen turun tidak menimbulkan pengaruh yang signifikan.
×
Penulis Utama : Laili Ma’muroh
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1301082
Tahun : 2003
Judul : Pengaruh pengumuman perubahan dividen terhadap volume perdagangan saham pada perusahaan publik di Bursa Efek jakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi - 2003
Program Studi : S-1 Akuntansi Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi Jur. Akuntansi-F.1301082-2003
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Djaka Winarna, MSi, Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.