Penulis Utama : Tri Wiratno
NIM / NIP : K8413071
×

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui latar belakang mahasiswa berpartisipasi politik dalam pemilu presiden BEM FKIP UNS, dan strategi penerapan pendidikan politik di kampus untuk meningkatkan partisipasi politik mahasiswa dalam pemilihan presiden BEM FKIP UNS. Penelitian ini dilakukan di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UNS Kentingan.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Pengumpulan data berasal dari wawancara dan studi dokumen. Wawancara  utama  dilakukan  terhadap  5  informan  mahasiswa  (4  mahasiswa anggota HMP dan ketua KPU presiden BEM FKIP UNS 2016). Informan pendukung terdiri dari 15 mahasiswa FKIP (mahasiswa umum, tim sukses dan panitia KPU terdahulu). Teknik pengambilan informan dengan cara  purposive sampling.   Teknik   uji   validitas   data  menggunakan   triangulasi   metode   dan triangulasi sumber. Teknik analisis data melalui 3 tahap, yaitu pengumpulan data, reduksi data dan penyajian data.
Hasil   penelitian   menunjukkan   sebagai   berikut:   (1)   latar   belakang mahasiswa berpartisipasi politik dalam pemilu presiden BEM FKIP UNS dapat jabarkan menjadi 2 latar belakang, diantaranya: (a) adanya ajakan dari teman untuk mencoblos (ikut ikutan), hal ini menurut teori The Genuine Because Motive dan  In  Order to  Motive  dari  Alfred  Schutz  dapat  dikategorikan  dalam  motif “karena”. (b) adanya keinginan untuk “menuntut” kepada calon presiden BEM FKIP UNS yang dipilih. Menurut teori Schutz, latar belakang ini dapat dikategorikan pada motif “supaya”. (2) Strategi KPU untuk meningkatkan partisipasi politik mahasiswa dalam pemilu presiden BEM FKIP UNS melalui pendidikan   politik,   memfokuskan   pada   kegiatan   kampanye   dialogis   (orasi langsung  dan  debat  presiden).  Menurut  Schutz,  upaya  KPU  ini  cenderung bermotif “supaya”. Simpulan dari penelitian ini adalah ada upaya dari KPU untuk meningkatkan partisipasi politik mahasiswa dalam pemilu presiden BEM FKIP UNS melalui pendidikan politik, tujuannya yaitu memberikan pemahaman terkait pentingnya mencoblos bagi mahasiswa, dan memberikan pemahaman terkait manfaat yang diperoleh mahasiswa dari pencoblosan tersebut, yang disampaikan melalui diskusi dalam kampanye dialogis.

Kata Kunci : Partisipasi politik, Motif, Pemilu presiden BEM FKIP UNS

×
Penulis Utama : Tri Wiratno
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K8413071
Tahun : 2017
Judul : Analisis Teori Alfred Schutz terhadap Partisipasi Politik dan Strategi Penerapan Pendidikan Politik di Kalangan Mahasiswa (Kajian Fenomenologi Pemilu Presiden BEM FKIP UNS Tahun 2016/2017)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2017
Program Studi : S-1 Pendidikan Sosiologi Antropologi
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. KIP Jur. Pendidikan Sosiologi Antropologi-K8413071-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Atik Catur Budiati, S.Sos, M.A.
2. Siany Indria Liestyasari, S.Ant, M.Hum.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.