Penulis Utama : Catharina Kintan F
NIM / NIP : D1816028
×

ABSTRAK
Perkembangan teknologi di era modern ini merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi perpustakaan untuk menyediakan informasi kepada pemustaka secara mudah, cepat, dan praktis. Sumber informasi yang disediakan dapat berupa koleksi cetak maupun koleksi digital. Sumber informasi ini dapatkan diperoleh pemustaka melalui layanan sirkulasi. Seperti di Perpustakaan Universitas Sanata Dharma Yogyakarta yang memiliki sebuah layanan sirkulasi. Layanan sirkulasi ini sebagai tempat berprosesnya peminjaman koleksi buku, pengembalian koleksi buku, perpanjangan koleksi buku serta terdapat denda/sanksi bagi yang terlambat dan melanggar aturan perpustakaan. Layanan sirkulasi dalam Perpustakaan Universitas Sanata Dharma Yogyakarta sudah menjadi layanan informasi yang baik serta memiliki layanan mandiri didalamnya. Layanan mandiri sendiri ini menjadi salah satu kelebihan yang dimiliki perpustakaan guna untuk mengajarkan pemustaka melayani peminjaman koleksi buku secara mandiri tanpa bantuan para staff perpustakaan. Layanan sirkulasi di Perpustakaan Universitas Sanata Dharma menggunakan sistem terbuka dan sudah menggunakan teknologi software SPARTA ( Sistem Informasi Terpadu Perpustakaan Universitas Sanata Dharma ). Software SPARTA ini dibuat secara mandiri oleh pihak perpustakaan dan digunakan untuk proses layanan sirkulasi. Software SPARTA berjalan secara baik hingga sekarang dan proses layanan menjadi semakin cepat, praktis dan mudah termasuk penggunaan software ini. Dalam layanan sirkulasi ini memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan namun pihak perpustakaan mengupayakan cara untuk mengatasi kekurangan tersebut dan upaya untuk memberikan inovasi terbaru bagi pelayanan sirkulasi kedepannya.
Kata Kunci : Layanan Sirkulasi, Software, Perpustakaan Universitas Sanata Dharma.

 

×
Penulis Utama : Catharina Kintan F
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1816028
Tahun : 2019
Judul : Layanan sikrulasi menggunakan software sparta di perpustakaan Universitas Sanata Dharma Yogyakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. ISIP - 2019
Program Studi : D-3 Perpustakaan
Kolasi :
Sumber : UNS-F. ISIP-Program Studi Diploma III Perpustakaan-D1816028-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Rahmat Setiawan Saefullah, S.S., M.I.Kom.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.