Penulis Utama | : | Mohammad Khaizar Rohman |
NIM / NIP | : | K1213045 |
Abstrak
Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan: (1) Bentuk-bentuk deiksis yang terdapat dalam karangan narasi siswa kelas XI SMK Batik 2 Surakarta; (2) persentase deiksis eksofora dan endofora dalam karangan narasi siswa kelas XI SMK Batik 2 Surakarta; (3) Kecenderungan penggunaan deiksis dalam karangan narasi siswa kelas XI SMK Batik 2 Surakarta.
Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis dari objek yang diamati. Sumber data berupa dokumen yaitu karangan narasi siswa kelas XI SMK Batik 2 Surakarta. Teknik pengambilan subjek penelitian pada penelitian ini adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan penelitian ini adalah teknik dokumentasi dengan melakukan analisis dokumen. Teknik uji validitas data menggunakan triangulasi teori. Teknik analisis data menggunakan analisis mengalir atau jalinan.
Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) bentuk-bentuk deiksis yang terdapat dalam karangan narasi siswa kelas XI SMK Batik 2 Surakarta, antara lain: (a) deiksis persona; (b) deiksis tempat; (c) deiksis waktu; (d) deiksis wacana; (e) deiksis sosial; (2) persentase deiksis eksofora yaitu 82,2% dan endofora yaitu 17,8%; (3) kecenderungan penggunaan deiksis dalam karangan narasi siswa kelas XI SMK Batik 2 Surakarta cenderung memamkai deiksis persona, meliputi bentuk persona pertama tunggal, persona pertama jamak, persona ketiga tunggal, dan persona ketiga jamak.
Kata Kunci : deiksis, bentuk deiksis, persentase deiksis eksofora, kecenderungan penggunaan deiksis, karangan narasi
Penulis Utama | : | Mohammad Khaizar Rohman |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K1213045 |
Tahun | : | 2017 |
Judul | : | Penggunaan Deiksis dalam Karangan Narasi Siswa Kelas XI SMK Batik 2 Surakarta Tahun Ajaran 2016/2017 |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. KIP - 2017 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Fak. KIP Jur. Pendidikan Bahasa Indonesia-K1213045-2017 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dr. Nugraheni Eko Wardani, M. Hum. 2. Drs. Purwadi, M. Pd. |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. KIP |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|