Penulis Utama : Wahyu Nur Utomo
NIM / NIP : I04012053

Abstrak:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sisipan louvered strip terhadappeningkatan perpindahan panas dan pola aliran pada penukar kalor pipa konsentrik.Penukar kalor memiliki dimensi panjang 2110 mm, diameter dalam dan luar pipa dalam14,3 mm dan 15,8 mm serta diameter dalam dan luar pipa luar 23,4 mm dan 25,4 mm.Louvered strip berbentuk oval dengan panjang 10 mm, lebar 6 mm dan tebal 1 mm yangmenempel pada pipa pejal dengan diameter 2 mm. Louvered strip disusun secarabackward dengan variasi jarak pitch = 40 ,50 dan 60mm dengan sudut kemiringan ?= 25°.variasi bilangan Reynolds pada pipa dalam dilakukan pada rentang bilangan Reynolds10.000 – 17.500. Simulasi menggunakan software ANSYS Fluent dengan modelturbulensi RNG k-?. Fluida yang digunakan adalah air. Penambahan louvered stripmenyebabkan aliran fluida terganggu sehingga pola aliran yang terbentuk semakinturbulen. Aliran yang semakin turbulen ditandai dengan pola aliran pada bagian belakangsisipan yang membentuk pusaran. Semakin banyak pusaran yang timbul menyebabkanperpindahan panas semakin meningkat. Dari analisa numerik yang telah dilakukan, nilaibilangan Nusselt dan faktor gesekan pada pipa dalam dengan penambahan louvered stripdengan jarak pitch 40, 50, dan 60mm berturut-turut meningkat hingga 1,8; 1,75; 1,72 dan9,3; 8,08; 7,18 kali  lebih besar dari plain tube.Kata kunci: Simulasi, louvered strip, ANSYS Fluent, perpindahan panas dan pola aliran 

×
Penulis Utama : Wahyu Nur Utomo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I04012053
Tahun : 2017
Judul : SIMULASI NUMERIK PENGARUH PANJANG PITCH TERHADAP PENINGKATAN PERPINDAHAN PANAS PADA PENUKAR KALOR KONSENTRIK DENGAN LOUVERED STRIP INSERT
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Teknik - 2017
Program Studi : S-1 Teknik Mesin
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Teknik-Jur. Teknik Mesin-I04012053-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Agung Tri Wijayanta, S.T., M.T., Ph.D
2. Indri Yaningsih ST, MT
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.