Penulis Utama : Fadilah
NIM / NIP : K4412021
×

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) Perencanaan guru kemuhammadiyahan dalam mengimplementasikan nilai-nilai karakter K.H. Ahmad Dahlan dalam pembelajaran kemuhammadiyahan di kelas XI IPS 1 SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar, (2) Implementasi nilai-nilai karakter K.H. Ahmad Dahlan dalam pembelajaran Kemuhammadiyahan di kelas XI IPS 1 SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar, (3) Evaluasi implementasian nilai-nilai karakter K.H. Ahmad Dahlan dalam pembelajaran Kemuhamadiyahan di kelas XI IPS 1 SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar, (4) Kendala yang ditemui dalam proses implementasi nilai-nilai karakter K.H. Ahmad Dahlan dalam pembelajaran Kemuhamadiyahan serta upaya yang ditempuh untuk mengatasi kendala implementasi nilai-nilai karakter K.H. Ahmad Dahlan dalam pembelajaran Kemuhamadiyahan di kelas XI IPS 1 SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar
Bentuk penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, dengan strategi tunggal terpancang. Sumber data yang digunakan adalah tempat, peristiwa, informan, dan dokumen. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan analisis dokumen. Teknik validitas data dilakukan dengan cara Triangulasi yaitu Trianggulasi sumber dan metode. Teknik analisis data menggunakan analisis interaktif yang terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian sebagai berikut: (1) Guru Kemuhammadiyahan sebelum melaksanakan kegiatan pembelajaran selalu membuat perencanaan pembelajaran yang dituangkan dalam bentuk rencana pelaksanaan pembelajaran. RPP yang dibuat guru Kemuhammadiyahan berdasarkan kurikulum KTSP, (2) Pelaksanaan implementasi nilai-nilai karakter K.H. Ahmad Dahlan dalam pembelajaran Kemuhamadiyahan terdiri dari tiga tahap yaitu kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Pada tahap pendahuluan guru kemuhammadiyahan berhasil menanamkan nilai religius yang terlihat dari pembiasaan membaca Al-Quran. Pada tahap inti guru kemuhammadiyahan berhasil menanamkan nilai gemar menuntut ilmu yang terlihat dari antusias peserta didik dalam mengikuti pembelajaran, guru kemuhammadiyahan juga berhasil menanamkan nilai tenggang rasa dan nasionalisme yang terlihat dari sikap menghormati perbedaan antar peserta didik dan menjaga persatuan dan kesatuan pada kegiatan diskusi. Pada kegiatan penutup guru kemuhammadiyahan menekankan kembali nilai-nilai karakter K.H Ahmad Dahlan yang bisa ditiru peserta didik, (3) Evaluasi dalam pengimplementasian nilai-nilai karakter K.H. Ahmad Dahlan dalam pembelajaran kemuhammadiyahan meliputi aspek kognitif, afektif serta psikomotorik. (4) Kendala yang ditemui dalam proses implementasi nilai-nilai karakter K.H. Ahmad Dahlan melalui pembelajaran kemuhamadiyahan di SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar, ialah adanya pebedaan latar belakang organisasi keagamaan orang tua yang dibawa peserta didik seperti NU, LDII MTA dan sebagainya, hal ini membuat kurangnya antusias dari beberapa peserta didik. Solusi untuk mengatasi kendala tersebut ialah guru Kemuhammadiyahan menekankan nilai tenggang rasa sehingga perbedaan organisasi tidak dijadikan penghalang untuk meneladani nilai-nilai karakter K.H. Ahmad Dahlan dan Guru melakukan pertemuan rutin dengan orang tua peserta didik dan melakukan home visit ke rumah peserta didik. 

 

Kata kunci: implementasi, nilai-nilai karakter, K.H. Ahmad Dahlan, pembelajaran kemuhammadiyahan

 

×
Penulis Utama : Fadilah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4412021
Tahun : 2017
Judul : Implementasi Nilai-Nilai Karakter K.H. Ahmad Dahlan dalam Pembelajaran Kemuhamadiyahan Kelas XI IPS 1 di SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar
Edisi :
Imprint : surakarta - FKIP - 2017
Program Studi : S-1 Pendidikan Sejarah
Kolasi :
Sumber : UNS- FKIP, Prog. Pendidikan Sejarah - K4412021-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Isawati, S. Pd., M. A.,
2. Dra. Sri Wahyuni, M.Pd.,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.