Penulis Utama : Edwin Fakhrul Arifin
NIM / NIP : I0312027
×

Abstrak;
 

UKM batik di Kota Surakarta sudah mulai mengimplementasikan e-
business khususnya e-commerce. Hal ini didukung dengan adanya pembinaan oleh
Kampung Batik Digital yang dibentuk Pemerintah. Komunitas tersebut bertujuan
untuk mendorong pemanfaatan e-business secara terintegrasi pada UKM. Karena
sudah dimanfaatkannya e-commerce yang merupakan bagian dari e-business, maka
dibutuhkan suatu pendekatan (rencana pengembangan) yang perlu dilakukan oleh
komunitas untuk mendorong UKM agar dapat memanfaatkan e-business secara
bertahap ataupun menyeluruh. Rencana pengembangan tersebut diharapkan dapat
sesuai dan tepat sasaran sehingga pembinaan yang dilakukan dapat bekerja dengan
efektif. Maka dari itu, dibutuhkan informasi sejauh mana penggunaan e-business
dan jenis transaksi e-business seperti apa yang dibutuhkan oleh UKM batik. Oleh
karena itu tahapan awal penelitian ini yaitu memetakan penggunaan e-business
menggunakan analisis cluster. Selanjutnya, untuk mengetahui jenis transaksi ebusiness
yang
dibutuhkan
oleh
UKM,
penelitian
ini
menguji
pada
dua
kelompok

responden

yaitu pelaku bisnis UKM dan pengurus komunitas. Identifikasi
kebutuhan kepada pelaku bisnis UKM dilakukan dengan menggunakan metode
persentase skor aktual. Sedangkan pada pengurus komunitas menggunakan metode
pairwise comparison. Hasil observasi menunjukan terdapat tiga kluster UKM batik
berdasarkan penggunaan e-business dengan jenis transaksi e-commerce, e-product
dan e-customer relation management mayoritas telah digunakan oleh UKM batik.
Dari segi kebutuhan e-business ketiga kluster tersebut memiliki kebutuhan
implementasi yang berbeda-beda.


Kata kunci:  Analisis Cluster, E-business, Usaha Kecil Menengah.

×
Penulis Utama : Edwin Fakhrul Arifin
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0312027
Tahun : 2017
Judul : ANALISIS IMPLEMENTASI E-BUSINESS PADA USAHA KECIL MENENGAH (UKM) BATIK DI KOTA SURAKARTA
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Teknik - 2017
Program Studi : S-1 Teknik Industri
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Teknik-Jur. Teknik Industri-I 0312027-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Yuniaristanto, S.T., M.T.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.