Penulis Utama : Ananda Artianto
NIM / NIP : C0610004
×

ABSTRAK

Tugas Akhir ini memvisualisasikan hasil reinterpretasi penulis dalam bentuk karya seni tiga dimensi dengan audio dan gerak kinetik, yang menyajikan bentuk serta struktur dari faal tubuh jantung, mata,dan tangan sebagai sumber ide. Permasalahan yang dibahas dalamTugas Akhir ini, yaitu; 1) bagaimana merumuskan subject matter untuk divisualisasikan menjadi karya seni?, 2) bagaimana memvisualisasikan subject matter ?. Tujuan Tugas Akhir ini adalah 1) menjelaskan latar belakang karya seni yang akan dibuat,2) merumuskan gagasan penulis tentang konsep berkarya kedalam karya seni lukis, 3) mewujudkan gagasan visual berdasarkan subject matter menjadi karya seni Instalasi. Dasar dalam pembuatan karya seni instalasi ini adalah pengetahuan tentang fungsi kerja dan keindahan faal tubuh jantung,mata , dan tangan yang bekerja pada fungsinya masing-masing. Penulis menemukan kesadaran dalam ketidaksadaran tentang pemahaman faal tubuh yang diangkat sebagai karya. Disini penulis menghadirkan bentuk dan gerak kedalam suatu karya, dimana bentuk dan gerak tentang faal tubuh sebagai mestinya, namun dengan pengembangan bentuk dan gerak yang sudah diolah sesuai dengan imajinasi penulis. Pada pembuatan karya penulis memvisualisasikan bentuk dan struktur faal tubuh, dengan kombinasi berbagai media baik dua dimensi maupun tiga dimensi sesuai dengan imajinasi penulis. Teknik dalam pembuatan karya, penulis menggunakan berbagai macam teknik dan lintas ilmu lain seperti electronika, permesinan, kontruksi, dan ilmu bahan. Langkah dalam mennciptakan bentuk tiga dimensi penulis menggunakan teknik mengkontruksi bahan dari besi, kayu, kawat, plastik, motor penggerak dan komponen elektronik. Dengan penguasaan teknik dan unsur-unsur rupa yang dimiliki penulis, serta penggabungan lintas ilmu dan eksplorasi bahan yang dilakukan penulis, diharapkan karya ini dapat menjadi apresiasi oleh semua kalangan dan penikmat seni.

Kata kunci: Faal Tubuh; Jantung Mata Tangan ; Seni Instalasi kinetik.

×
Penulis Utama : Ananda Artianto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C0610004
Tahun : 2016
Judul : Instalasi Outdoor Faal Tubuh Jantung, Mata, dan Tangan
Edisi :
Imprint : surakarta - F. Seni Rupa dan Desain - 2016
Program Studi : S-1 Seni Rupa Murni
Kolasi :
Sumber : UNS- F. Seni Rupa dan Desain, Prodi Studi Seni Rupa Murni - C0610004-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Narsen Afatara M.S.,
2. Dr. Agus Purwantoro,M.Sn.,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Seni Rupa dan Desain
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.