×
Prosedur pelayanan tabungan Britama Junio merupakan serangkaian tahapan yang diberikankepada pelajar hingga usia 17 tahun agar dapat menikmati
kemudahan pelayanan jasa yang diberikan oleh PT. Bank Rakyat Indonesia
(Persero) Tbk. Kantor Cabang Solo Slamet Riyadi. Prosedur pelayanan tabungan
Britama Junio terdiri dari empat prosedur yang sistematis, antara lain : Prosedur
Pembukaan, Prosedur Penyetoran, Prosedur Penarikan, dan Prosedur Penutupan.
Pengamatan ini bertujuan untuk mengetahui lebih dalam tentang gambaran umum prosedur pelayanan tabungan Britama Junio yang diberikan kepada nasabah di PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Kantor Cabang Solo Slamet Riyadi. Penulisan tugas akhir ini menggunakan metode pengamatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data diperoleh melalui wawancara dengan karyawan, observasi dan studi kepustakaan. Sumber data yang diperoleh dari informan, peristiwa, atau aktivitas serta dokumen arsip.
Hasil pengamatan menunjukkan bahwa seluruh prosedur pelayanan
tabungan Britama Junio di PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Kantor Cabang Solo Slamet Riyadi telah dilakukan dengan baik. Namun dapat proses pengamatan penulis menemui beberapa kendala seperti masih ada sekolah yang belum terbiasa dengan bank konvensional, kurangnya pemahaman nasabah mengenai produk dan prosedur pelayanan tabungan Britama Junio, sosialisasi yang kurang menyebabkan terhambatnya penyampaian informasi kepada para nasabah. Oleh karena itu, upaya yang dilakukan PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Kantor Cabang Solo Slamet Riyadi antara lain mwemberikan perhatian khusus dan menjalin hubungan baik dengan pihak sekolah, mengadakan sosialisasi dengan cara modern yaitu mengadakan seminar atau workshop, memasang iklan di media sosial guna untuk mempermudah penyampaian informasi kepada nasabah