Penulis Utama | : | Yeni Tri Utami |
NIM / NIP | : | S021508066 |
ABSTRAK
Latar Belakang : Salah satu indikator untuk memantau kualitas pelayanan adalah terpenuhinya harapan pasien atas pelayanan yang diterima. Penilaian kualitas pelayanan dapat dipengaruhi oleh faktor karakteristik pasien dan jenis pembiayaan pasien. Akreditasi dapat digunakan sebagai upaya bagi Puskesmas untuk meningkatkan kualitas pelayanan. Dari data diketahui jumlah kunjungan pasien rawat jalan di puskesmas Surakarta dari tahun ke tahun mengalami penurunan, sehingga perlu dianalisis lebih lanjut terhadap kualitas pelayanan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui adakah pengaruh karakteristik pasien, jenis pembiayaan dan status akreditasi Puskesmas terhadap penilaian kualitas pelayanan rawat jalan Puskesmas di Kota Surakarta.
Subjek dan Metode: Desain penelitian ini menggunakan analisis kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini dilakukan di kota Surakarta yaitu Puskesmas Sangkrah dan Puskesmas Penumping pada bulan Mei-Juli 2017. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah pasien rawat jalan di 17 Puskesmas Kota Surakarta tahun
2016 sejumlah 628.788 pasien. Teknik sampling menggunakan metode Cluster Random Sampling. Besar sampel adalah 120 subjek penelitian. Variabel independen penelitian terdiri dari karakteristik pasien (pendidikan, status pekerjaan dan pendapatan), jenis pembiayaan dan status Puskesmas, sedangkan variabel dependen adalah kualitas pelayanan. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan regresi logistik ganda dengan program IBM SPSS 22.
Hasil : Hasil statistik menunjukkan penilaian kualitas pelayanan dipengaruhi oleh pendidikan pasien (OR = -0.27 ; CI (95%) = 0.08-0.90; p = 0.033), status pekerjaan (OR
= 0.15 ; CI (95%) = 0.04-0.48; p = 0.002), pendapatan pasien (OR = 0.28 ; CI (95%) =
0.08-0.94; p = 0.039), jenis pembiayaan (OR = 3.06 ; CI (95%) = 0.81-11.52; p =
0.099), status akreditasi Puskesmas (OR = 2.96 ; CI (95%) = 1.03-8.50; p = 0.044). Kesimpulan : Penilaian kualitas pelayanan rawat jalan Puskesmas di Kota Surakarta dipengaruhi oleh pendidikan pasien, status pekerjaan, pendapatan pasien, jenis pembiayaan dan status akreditasi Puskesmas.
Keywords: Karakteristik pasien, Jenis pembiayaan, Status akreditasi, Kualitas pelayanan.
Penulis Utama | : | Yeni Tri Utami |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | S021508066 |
Tahun | : | 2017 |
Judul | : | Pengaruh Karakteristik Pasien, Jenis Pembiayaan, Status Akreditasi Puskesmas Terhadap Kualitas Pelayanan Rawat Jalan Puskesmas di Kota Surakarta |
Edisi | : | |
Imprint | : | surakarta - Pascasarjana - 2017 |
Program Studi | : | S-2 Ilmu Kesehatan Masyarakat |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-F.Pascsarjana, Prodi. Study Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat - S111508015-2017 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Tesis |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Prof. Dr. Didik Tamtomo, dr., PAK., MM., 2. Dr. H. Endang Sutisna Sulaeman, dr., M.Kes., FISPH., FISCM M.Kes |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Sekolah Pascasarjana |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|