Penulis Utama : Yunus Arif Rachmanto
NIM / NIP : F1203175
× ABSTRAK Masalah yang hendak dicari jawabannya dalam penelitian ini adalah (1) apakah variabel-variabel ekuitas merek (brand awareness, brand association, perceived quality, dan brand loyalty) mempengaruhi keputusan pembelian konsumen terhadap handphone merek Nokia baik secara parsial maupun bersama-sama. (2) diantara variabel-variabel tersebut (brand awareness, brand association, perceived quality, dan brand loyalty) variabel manakah yang paling mempengaruhi keputusan pembelian konsumen terhadap handphone merek Nokia. Sehubungan dengan masalah tersebut diajukan hipotesis sebagai berikut (1) diduga terdapat pengaruh variabel-variabel ekuitas merek (brand awareness, brand association, perceived quality, dan brand loyalty) terhadap keputusan pembelian konsumen terhadap handphone merek Nokia baik secara parsial maupun bersama-sama. (2) diduga variabel kesadaran merek (brand awareness) merupakan variabel yang paling mempengaruhi keputusan pembelian konsumen terhadap handphone merek Nokia. Sejalan dengan masalah tersebut dan hipotesis penelitian maka penelitian ini dilaksanakan dengan teknik pengambilan sampel menggunakan salah satu metode Non Probability Sampling, yaitu Convenience Sampling, dimana anggota populasi dapat dengan mudah dipilih sebagai sampel. Setiap mahasiswa yang memiliki handphone dan berada di Fakultas Ekonomi UNS Surakarta dapat dengan mudah dijadikan sebagai anggota sampel dengan cara menyebar kuesioner kepada setiap mahasiswa. Hasil analisis menunjukkan bahwa dari hasil pengolahan data dengan SPSS didapatkan persamaan regresi sebagai berikut : Y = -2,786+ 0.07528X1 + 0.03581X2 + 0.03582X3 + 0.06781X4 . Apabila X1, X2, X3, X4 untuk variabel ekuitas merek tidak ada, maka besarnya keputusan pembelian (Y) turun karena minus.Untuk koefisien regresi variabel Brand Awareness (X1) terhadap keputusan pembelian konsumen adalah sebesar 0.07528. Untuk koefisien regresi variabel brand association (X2) terhadap keputusan pembelian adalah sebesar0.03581. Untuk koefisien regresi variabel perceived quality (X3) terhadap keputusan konsumen adalah sebesar 0.03582. Untuk koefisien regresi variabel brand loyalty (X4) terhadap keputusan pembelian adalah sebesar 0.06781. Dari persamaan diatas menunjukkan bahwa variabel brand awareness yang paling berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Hal ini dibuktikan dengan nilai koefisien regresi variabel brand awareness yang paling besar yaitu sebesar 0.07528. Untuk uji t hasilnya variabel X1 thitung 3,733 ttabel 1,96 kesimpulan signifikan, variabel X2 thitung 2,231 ttabel 1,96 kesimpulan signifikan, variabel X3 thitung 2,257 ttabel 1,96 kesimpulan signifikan, variabel X4 thitung 3,500 ttabel 1,96 kesimpulan signifikan. Untuk uji F, uji Fhitung 79,956 lebih besar dari Ftabel 2,53. Hal ini berarti bahwa variabel independen (brand awareness, brand assosiation, perceived quality, dan brand loyalty) secara bersama-sama mempengaruhi keputusan pembelian. Dari bukti–bukti tersebut dapat disimpulkan bahwa (1) hipotesis yang menyatakan bahwa variabel-variabel ekuitas merek (brand awareness, brand association, perceived quality, dan brand loyalty) secara individu dan bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian handphone merek Nokia diterima. (2) diduga variabel kesadaran merek (brand awareness) merupakan variabel yang paling mempengaruhi keputusan pembelian konsumen terhadap handphone merek Nokia diterima. Berdasarakan temuan-temuan tersebut maka dianjurkan saran-saran (1) melakukan promosi dan mensponsori berbagai acara outdoor secara gencar untuk dapat meningkatkan ekuitas merek handphone Nokia. (2) memakai slogan atau jingle yang menarik, melakukan periklanan yang berulang di berbagai media untuk meningkatkan pengingatan konsumen akan handphone Nokia.
×
Penulis Utama : Yunus Arif Rachmanto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1203175
Tahun : 2005
Judul : Analisis pengaruh ekuitas merek terhadap keputusan pembelian konsumen pada handphone nokia (survei pada mahasiswa fakultas ekonomi UNS Surakarta)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi - 2005
Program Studi : S-1 Manajemen Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi Jur. Manajemen-F.1203175-2005
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Soepomo, MS
Penguji :
Catatan Umum : 2147/2005
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.