Penulis Utama : Arie Agustina Fitriani
NIM / NIP : F1103002
× ABSTRAK Penelitian ini bertujuan : a) Untuk Mengetahui daya dukung lahan pertanian pada masing-masing kabupaten di Propinsi Jawa Timur tahun 2003. b) Untuk mengetahui tekanan penduduk atas lahan pertanian semua kabupaten/kota di Propinsi Jawa Timur 2003. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Deskriptif kuantitatif merupakan kegiatan yang diarahkan untuk mengukur atau menjelaskan secara cermat fenomena-fenomena dan gejala-gejala tertentu yang dimaksudkan untuk menguji kebenaran di lapangan. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini Tekanan Penduduk (TP) dan daya dukung ; lahan pertanian, alat pendukung meliputi angka prosentase, rata-rata bergerak, tingkat pertumbuhan, tabulasi silang dan kepadatan penduduk. Data yang digunakkan adalah data sekunder tahun 2003, sumber data berasal dari semua Kabupaten/Kota yang ada di Propinsi Jawa Timur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tekanan penduduk tekanan penduduk atas pertanian di sebagian besar Kabupaten Propinsi Jawa Timur sudah di atas ambang batas (TP>1) bahkan ada beberapa daerah kabupaten yang sudah dalam tekanan tinggi dengan TP> 2. Daya dukung lahan masih relatif tinggi berarti masih dapat swasembada pangan, mencukupi kebutuhan pangan terutama beras. Disarankan kepada penduduk untuk meningkatkan daya dukung lahan pertanian suatu wilayah perlu kegiatan konservasi, preservasi dan rehabilitasi sumberdaya alam antara lain penghijauan, reboisasi, terraserring. Untuk mengurangi tekanan penduduk perlu menciptakan lapangan kerja yanga bertujuan untuk mengurangi beban eksploitasi lahan yang sudah melebihi ambang daya dukungnya. Untuk mematahkan lingkaran setan kemiskinan di Jawa Timur perlu memberi kemudahan dan pelayanan untuk investor dari luar daerah atau dari Jawa Timur sendiri untuk pengembangan agroindustri. Kata kunci : Daya Dukung Lahan dan Tekanan Penduduk
×
Penulis Utama : Arie Agustina Fitriani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1103002
Tahun : 2005
Judul : Analisis daya dukung lahan pertanian dan tekanan penduduk (studi kasus Kabupaten Propinsi Jawa Timur tahun 2003)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi - 2005
Program Studi : S-1 Ekonomi Pembangunan Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi Jur. Ekonomi Pembangunan-F.1103002-2005
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Mugi Raharjo, Dipl, Msi
Penguji :
Catatan Umum : 1376/2005
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.