Penulis Utama | : | F Susi Darmawanti |
NIM / NIP | : | R1116028 |
Abstrak
Latar Belakang: HIV/AIDS tetap menjadi salah satu tantangan kesehatan
masyarakat yang paling signifikan di dunia. Berdasarkan sumber data KPA 2016, kasus terbanyak HIV/AIDS di Yogyakarta adalah pada rentang usia 20-29 tahun. Perempuan dan HIV/AIDS adalah gambaran lain tentang terpuruknya kesehatan perempuan sebagai manusia yang menyediakan generasi penerus bangsa. Infeksi HIV/AIDS pada perempuan, bukan saja melipat gandakan masalah HIV/AIDS, tetapi mengancam kualitas SDM.
Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional. Teknik sampling dengan cluster sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan analisis data menggunakan uji Lambda.
Hasil penelitian: Pengetahuan tentang HIV/AIDS pada siswa di SMA Stella Duce 1 Yogyakarta tahun 2017 dalam kategori baik yaitu 87 orang (53,70%). Sikap tentang Upaya Preventif Penularan HIV/AIDS pada Siswa di SMA Stella Duce 1 Yogyakarta tahun 2017 dalam kategori positif yaitu 97 orang (59,88%). Kesimpulan: Terdapat hubungan antara pengetahuan dan sikap tentang Upaya
Preventif Penularan HIV/AIDS pada Siswa di SMA Stella Duce 1 Yogyakarta pada tahun 2017 (nilai p = 0,000, r =0,120).
Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Remaja, HIV/AIDS
Penulis Utama | : | F Susi Darmawanti |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | R1116028 |
Tahun | : | 2017 |
Judul | : | Hubungan Pengetahuan dan Sikap tentang upaya Preventif Penularan HIV/AIDS pada Siswa di SMA Stella Duce 1 Yogyakarta |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. Kedokteran - 2017 |
Program Studi | : | D-4 Kebidanan Transfer |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Fak. Kedokteran Prog. DIV Sains Terapan-R1116028-2017 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Reni Wijayanti, dr., M.Sc. 2. Sri Mulyani, S.Kep. Ns., M.Kes. |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Kedokteran |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|