Penulis Utama : Apsariati Tri Rahayu
NIM / NIP : D0113002
×

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi proses implementasi/pelaksanaan serta faktor yang mempengaruhi Program Pengembangan Solo Technopark. Konsep Ripley digunakan untuk melihat bagaimana proses implementasi program tersebut, sementara untuk mengidentifikasi faktor-faktor pengahambat peneliti menggunakan konsep dari Van Meter Van Horn.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif deskriptif. Data diperoleh dengan wawancara mendalam serta dokumentasi. Penentuan sumber data menggunakan puposive kemudian dilanjutkan dengan snowball. Validitas dara menggunakan triangulasi sumber. Teknik analisis data menggunakan model analisis data menurut Miles dan Huberman.
Berdasarkan hasil evaluasi diperoleh data bahwa proses implementasi/pelaksanaan program pengembangan Solo Technopark dilihat dari aspek kepatuhan  implementor masih belum sepenuhnya dilakukan sesuai dengan juklak/juknis yang ada. Hal tersebut dilihat melalui tiga tahapan pelaksana kebijakan, yakni : 1) Tahap Persiapan, 2) Tahap Pelaksanaan, 3) Tahap Evaluasi. Pada tahap persiapan telah dilakukan sesuai dengan juklak dan juknis yang ada mulai dari penyusunan rencana kerja sampai dengan rencana kerja tersebut disahkan. Sementara pada tahap pelaksanaan kegiatan program pengembangan Solo Technopark belum dilaksanakan sesuai dengan juklak/juknis. Pelaksanaan tahap evaluasi masih belum sesuai terutama jika dilihat dari aspek internal di Solo Technopark sendiri.Hal tersebut disebabkan adanya faktor-faktor yang menghambat proses pelaksanaan program pengembangan Solo Technopark yaitu : 1) Standar dan Sasaran Kebijakan, yakni belum adanya standar yang jelas dalam mengukur keberhasilan capaian program pengembangan Solo Technopark, 2) Sumber Daya masih belum memadai baik sumber daya manusia, keuangan maupun sarana-prasaranan di Solo Technopark, 3) Karakteristik Organisasi yang cenderung memiliki birokrasi yang terlalu panjang, sehingga menghambat dalam menjalankan setiap kegiatan di Solo Technopark, 4) Komunikasi yang belum terjalin dengan baik antara tiga stakeholder yakni pihak akademisi, swasta maupun pemerintah, 5) Lingkungan Sosial, Ekonomi dan Politik yang juga turut menghambat keberjalanan program pengembangan Solo Technopark.

Kata Kunci :  Evaluasi Implementasi Program, Program Pengembangan Solo Technopark, Faktor-faktor mempengaruhi kebijakan

×
Penulis Utama : Apsariati Tri Rahayu
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0113002
Tahun : 2017
Judul : Evaluasi Implementasi Program Pengembangan Solo Technopark
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2017
Program Studi : S-1 Ilmu Administrasi Negara
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. ISIP Jur. Administrasi Publik-DO113002-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Wahyu Nurharjadmo, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.