Penulis Utama : Ika Yuliana
NIM / NIP : I0113063
×

Abstrak

Percepatan pembangunan infrastuktur di Indonesia terus berkembang pesat. Perkembangan ini disertai dengan kebutuhan semen yang melonjak tinggi dan  mendorong pemerintah untuk mengeksploitasi kawasan kars untuk dijadikan pabrik semen, dimana notabene akan mempersempit lahan dan merusak lingkungan. Beberapa tindakan harus dilakukan untuk meminimalisir penggunaan semen tersebut dengan menggunakan material ramah lingkungan. Salah satu material ramah lingkungan yang akan diteliti adalah bata Interlock yang terbuat dari tanah merah bakar. Bata Interlock adalah material penyusun dinding yang mempunyai pengait pada sisi-sisinya untuk mengunci pergerakan akibat gaya tekan.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya kuat tekan bata Interlock yang memenuhi syarat mutu SNI, juga mengetahui angka keamanan (SF) Tebing sungai sebelum dan sesudah adanya perkuatan bata Interlock berdasarkan analisis program Geoslope. Metode penelitian dimulai dengan mencari data parameter bata Interlock berupa kuat tekan dan massa jenis. Kuat Tekan adalah parameter kelayakan mekanis dari bata Interlock sedangkan massa jenis digunakan dalam input data Geoslope. Data sungai meliputi data topografi sungai, dan data tanah yang di dapatkan dari data uji laboratorium . Setelah data-data tersebut di dapatkan,selanjutnya menginput data dalam analisis program Geoslope. Variasi perhitungan dibagi berdasarkan kemiringan Tebing. Kemiringan Tebing sungai yang ditinjau adalah  30o , 50o , dan 60o

Berdasarkan uji laboratorium , diperoleh nilai kuat tekan bata Interlock dari bata merah adalah 2,637 N/mm2 dan untuk bata Interlock dari Semen adalah 4,631 N/mm2. Menurut SNI 15-0021-1978 hasil perhitungan kuat tekan tersebut bisa dipakai sebagai bahan konstruksi bangunan. Selanjutnya berdasarkan pemodelan stabilitas perkuatan Tebing menggunakan aplikasi Geoslope menghasilkan angka keamanan (SF) untuk Interlock dari bata merah kemiringan 30o , 50o , dan 60o berturut-turut 1,465 ; 1,023 ; dan 0,985

Kata Kunci : Bata Interlock, Geoslope, penahan Tebing, material ramah lingkungan

 

×
Penulis Utama : Ika Yuliana
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0113063
Tahun : 2017
Judul : Analisis Bata Interlock sebagai Alternatif Bahan Pelindung Tebing Sungai yang Ramah Lingkungan (Studi Kasus Kali Pepe Surakarta)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Teknik - 2017
Program Studi : S-1 Teknik Sipil
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Teknik Jur. Teknik Sipil-I0113063-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ir.Agus Hari Wahyudi, MSc.
2. Ir.Adi Yusuf Muttaqien M,T.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.