Penulis Utama : Nina Nuryani
NIM / NIP : K1214040
×

<!--[if gte mso 9]><xml> </xml><![endif]-->

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan (1) bentuk analisis tekstual dalam naskah drama Senja dengan Dua Kelelawar karya Kirdjomulyo; (2) bentuk analisis kontekstualdalam naskah drama Senja dengan Dua Kelelawar karya Kirdjomulyo; dan (3) relevansi hasil penelitian ini sebagai bahan ajar pembelajaran bahasa Indonesia di Sekolah Menengah Atas.
    Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif dengan sumber data utama adalah naskah drama Senja dengan Dua Kelelawar karya Kirdjomulyo. Uji validitas data yang digunakan ialah triangulasi teori. Teknik sampling penelitian ini menggunakan purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan ialah model teknik analisis isi (konten) yang mengadakan pengkajian berdasarkan analisis dokumen.
    Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam naskah drama Senja dengan Dua Kelelawar karya Kirdjomulyo menggunakan analisis aspek gramatikal dan leksikal untuk menganalisis secara tekstual. Pengguanaan analisis dari aspek gramatikal dan leksikal yang tepat mampu membentuk sebuah wacana yang memiliki kepaduan bentuk. Kepaduan bentuk wacana naskah drama tersebut didukung oleh aspek gramatikal, yaitu pengacuan, penyulihan, pelesapan, dan perangkaian. Dalam aspek gramatikal, didominasi oleh pengacuan. Pengacuan persona yang sering digunakan adalah pengacuan persona I tunggal, baik bentuk bebas aku, saya, bentuk lekat kiri ku-, dan bentuk lekat kanan –ku. Keserasian makna didukung pula oleh aspek leksikal, yaitu repetisi, sinonimi, antonimi, kolokasi, hiponimi, dan ekuivalensi. Dalam aspek leksikal, didominasi oleh repetisi. Repetisi yang ditemukan dalam naskah drama Senja dengan Dua Kelelawar mengacu pada repetisi epizeuksis, repetisi tautotes, dan repetisi anafora. Selanjutnya, dalam analisis kontekstual, konteks situasi dan kultural pada naskah drama Senja dengan Dua Kelelawar dapat dipahami melalui prinsip penafsiran personal, lokasional, temporal, analogi, dan inferensi. Pemahaman konteks wacana melalui inferensi berdasarkan konteks epistemis, konteks linguistik, dan konteks sosial.  Kesimpulannya, analisis  wacana pada naskah drama Senja dengan Dua Kelelawar memiliki relevansi untuk digunakan dan dikembangkan sebagai bahan ajar pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah Menengah Atas. Hal ini terlihat dari kesesuaian aspek-aspek analisis wacana dalam wacana sastra dengan kompetensi dasar yang ada di tingkat pendidikan Sekolah Menengah Atas.
Kata kunci: wacana, tekstual, aspek gramatikal, aspek leksikal, kontekstual, bahan ajar.

 

×
Penulis Utama : Nina Nuryani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1214040
Tahun : 2019
Judul : Analisis wacana tekstual dan kontekstual dalam naskah drama senja dengan dua kelelawar karya Kirdjomulyo dan relevansinya sebagai bahan ajar di sekolah menengah atas
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2019
Program Studi : S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Prog Studi Pendidikan Bahasa Indonesia-K1214040-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Budhi Setiawan, M.Pd.
2. Dr. Kundharu Saddhono S.S.,M.Hum.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.