Penulis Utama : Yasmin Hanifa Hakim
NIM / NIP : K1515069
×

Lingkungan saat ini mulai terancam dicemarkan oleh berbagai dampak yang ditimbulkan berbagai aktivitas manusia. Berbagai aktivitas manusia tentunya menghasilkan berbagai jenis limbah. Pencemaran lingkungan merupakan masalah lingkungan bersama. Salah satu yang di akibatkan oleh pencemaran lingkungan ialah pemanasan global. Beberapa upaya dilakukan untuk menangani permasalahan global warming yang terjadi saat ini. Contoh upaya yang dilakukan yaitu dengan pengenalan implementasi green building. Konsep ini berpengaruh dalam penghematan energi air, pengurangan sampah, dan lebih rendahnya biaya operation dan maintenance. Green Building Council Indonesia (GBCI) memiliki kriteria bangunan hijau, salah satu aspek penilaiannya adalah Building Environmental Management (BEM) yang berkaitan dengan manajemen lingkungan bangunan. Tujuan dari penelitian ini yaitu menghitung nilai dari aspek BEM pada kondisi existing bangunan asrama siswa Kemudian merumuskan usulan perbaikan  bangunan asrama siswa SMA di Surakarta tersebut untuk meningkatkan nilai Greenship pada aspek BEM; dan menghitung nilai dari usulan perbaikan aspek BEM pada bangunan Asrama Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA).
Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah Research and
Development (RND) level 3 dari Sugiyono dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, dokumentasi, wawancara,  dan  studi literatur. Instrumen yang digunakan berpanduan pada rating tools greenship existing building versi 1.1. Pada tahap pendahuluan dilakukan penilaian kondisi existing. Kemudian data divalidasi dengan trianggulasi metode dan validasi ke GBCI. Analisis data yang digunakan yaitu secara interaktif menggunakan model miles & huberman. Pada tahap pengembangan dilakukan studi literaturedan pengumpulan informasi. Trianggulasi sumber digunakan sebagai metode validasi data. Analisis isi digunakan sebagai model analisis data pada tahap pengembangan. Selanjutnya yaitu pengujian hasil usulan perbaikan bangunan dilakukan dengan delphi dengan 4 orang ahli. Analisis isi digunakan pada tahap pengujian untuk melakukan analisis data.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah: (1) nilai existing bangunan asrama
sebesar 4 poin. (2) Usulan perbaikan yang ditawarkan yaitu membuat SOP, green program, dan struktur organisasi pengelolaan bangunan. (3) nilai bangunan asrama setelah dilakukan pengembangan sebesar 13 poin.

Kata Kunci : Bangunan Ramah Lingkungan, Greenship, Manajemen Lingkungan Bangunan, Asrama.

×
Penulis Utama : Yasmin Hanifa Hakim
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1515069
Tahun : 2019
Judul : Pengembangan Building Enviromental Management (BEM) PADA ASRAMA Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) di Surakarta dengan menggunakan standar Greenship Green Building Council Indonesia (GBCI) untuk Existing Building Versi 1.1
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2019
Program Studi : S-1 Pendidikan Teknik Bangunan
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. KIP Jur. Pendidikan Teknik Bangunan -K1515069-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Anis Rahmawati S.T. M.T
2. Taufiq lo Adi Sucipto, S.T.,M.T
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.