Penulis Utama : Imamudin Shodiq Haratulisan
NIM / NIP : K1510024
×

ABSTRAK

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang konsep desain rumah ramah lingkungan sebagai suplemen pada mata kuliah Konstruksi Bangunan Gedung dengan menghasilkan sebuah desain beserta analisanya serta maket dan rencana anggaran biaya rumah ramah lingkungan.
Metode penelitian ini menggunakan metode Research and Development. Penelitian ini dilaksanakan di Kampus V UNS pabelan serta kantor Green Building Council Indonesia di Jakarta. Penelitian ini dibagi menjadi 4 tahap yaitu : 1) Tahap Studi Pendahuluan yang dilakukan dengan wawancara maupun bimbingan ahli Green Building Council Indonesia. 2) Tahap perancangan desain rumah ramah lingkungan yang terdiri dari perencanaan dan perancangan desain. Untuk menghasilkan desain rumah ramah lingkungan perlu adanya perangkat lunak pendukung seperti Skethcup, kemudian untuk analisis desain digunakan perangkat lunak Ecotect dan Autodesk Flow Design. 3) Tahap evaluasi desain dilaksanakan dengan Forum Group Discussion (FGD) dan Self Assesment pada Greenship Homes. 4) Tahap desain ulang dilaksanakan berdasarkan masukan-masukan para ahli pada  FGD dan Self Assesment.
Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa desain rumah ramah lingkungan mendapatkan rating platinum dengan hasil 77 poin pada proses self assesment yang telah dilakukan, serta mampu menghasilkan sebuah maket sebagai contoh dan rencana anggara biaya sebuah rumah ramah lingkungan.


Kata kunci : Greenship, GBCI, Arsitekur Hijau, Maket, Rumah Ramah

Lingkungan, Rencana Anggaran Biaya

 

×
Penulis Utama : Imamudin Shodiq Haratulisan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1510024
Tahun : 2017
Judul : Desain Rumah Ramah Lingkungan Sebagai Suplemen pada Mata Kuliah Konstruksi Bangunan Gedung.
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2017
Program Studi : S-1 Pendidikan Teknik Bangunan
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP, Prog. Studi Pendidikan Teknik Bangunan- K1510024-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Taufiq Lilo Adi Sucipto, S.T., M.T.
2. Drs. Waluyo M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.