×
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya: 1) pengaruh
sistem penggajian terhadap kepuasan kerja di PT Global Green Trading Surakarta 2)
pengaruh promosi jabatan terhadap kepuasan kerja di PT Global Green Trading
Surakarta 3) pengaruh sistem penggajian dan promosi jabatan terhadap kepuasan
kerja di PT Global Green Trading Surakarta.
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai golongan WSA (Whole
Sale Ambassador) di PT Global Green Trading yang berjumlah 35 pegawai. Sampel
yang terpilih sebanyak 35 pegawai dengan teknik pengambilan sampel menggunakan
nonprobability sampling yaitu dengan sampel jenuh. Penelitian ini menggunakan
metode penelitian deskriptif kuantitatif. Pengumpulan data dilaksanakan dengan
teknik kuesioner (angket), wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data yang
digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi linier berganda.Hasil
persamaan garis linier ? = 11,619 + 0,284X1+ 0,179X2.
Hasil penelitian pertama, ada pengaruh yang signifikan sistem penggajian
terhadap kepuasan kerja di PT Global Green Trading Surakarta (thitung = 2,211 > ttabel
= 2,037) pada taraf signifikansi 5%. Kedua, ada pengaruh yang signifikan promosi
jabatan terhadap kepuasan kerja di PT Global Green Trading Surakarta (thitung = 2,248
> ttabel = 2,037) pada taraf signifikansi 5%. Ketiga, ada pengaruh yang signifikan
sistem penggajian dan promosi jabatan terhadap kepuasan kerja di PT Global Green
Trading Surakarta (Fhitung = 5,149 > Ftabel = 3,290) pada taraf signifikansi 5%.
Kata Kunci : sistem penggajian, promosi jabatan, kepuasan kerja