Penulis Utama : Ihda Afriani
NIM / NIP : C0298035
× ABSTRAK Penelitian ini berjudul “Durratu ‘n-Nāzīrati Tanbīhān li Durrati ‘l-Fākhirah : Suntingan Teks, Analisis Struktur dan Fungsi”, yang selanjutnya disingkat menjadi DNTDF. Masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah (1) bagaimana suntingan teks DNTDF, (2) bagaimana struktur penyajian teks DNTDF, (3) bagaimana fungsi implied reader teks DNTDF. Tujuan penelitian ini adalah untuk menyediakan suntingan teks yang baik dan benar, mendeskripsikan struktur penyajian teksnya, dan mengungkap fungsi kemanfaatan teks bagi pembaca. Adapun metode untuk penyuntingan teks DNTDF ini adalah metode standar yaitu metode penyuntingan yang disertai dengan pembetulan terhadap kesalahan-kesalahan kecil dan ketidakkonsistenan. Metode penyajian teks menggunakan metode deskriptif yaitu memberi uraian dan menjabarkan apa yang menjadi masalah, menganalisis dan menafsirkan data yang ada. Sedangkan analisis fungsinya menggunakan pendekatan objektif yaitu pendekatan yang beranggapan bahwa karya seni sudah mencukupi dirinya sendiri yang terisi oleh bagian-bagiannya dengan hubungan internal. Kondisi teks DNTDF masih utuh dan lengkap, tulisannya cukup jelas walaupun ada beberapa kata yang tidak bisa dibaca karena tidak jelas dan sulit dipahami. Setelah dilakukan penyuntingan, maka ditemukan beberapa kesalahan salin tulis yaitu 10 buah lakuna, 5 buah adisi, 13 buah ditografi, 20 buah substitusi dan 3 buah transposisi. Simpulan dari penelitian ini adalah bahwa struktur teks DNTDF berstruktur sistematis yang terdiri dari pendahuluan, isi, dan penutup. Gaya pengisahannya menggunakan bentuk interlinier, dijelaskan dengan bahasa Arab yang diterjemahkan ke dalam bahasa Melayu yang terkait dengan hal-hal pokok yang dibahas dalam teks DNTDF itu. Pusat pengisahan menggunakan metode orang pertama (Ich-Erzählung) dengan menggunakan kata ganti seperti aku, kami, kita. Dan gaya bahasa teks DNTDF ini terdiri dari (1) kosakata, ditemukan ada 54 buah kosa kata Arab yang sudah diserap ke dalam bahasa Indonesia dan 20 buah kosa kata Arab yang belum diserap ke dalam bahasa Indonesia, (2) ungkapan, (3) sintaksis dalam hal ini pemakaian kata penghubung dan, maka, dan bagi, (4) sarana retorika menggunakan gaya penguraian, penguatan, hiperbola, pertanyaan retorika, kiasmus, penyimpulan dan bahasa kiasan. Ajaran tauhid yang terkandung dalam teks DNTDF adalah mengenai keimanan kepada Allah SWT. dan sifat-sifat-Nya, dan iman kepada Rasul dan sifat-sifatnya. Sedangkan fungsi implied reader dalam teks DNTDF adalah bahwa sasaran yang diharapkan sang pengarang atau penyalin adalah orang yang beragama Islam, tidak bisa berbahasa Arab, isi yang dipaparkan adalah ajaran keislaman yaitu ilmu kalam atau tauhid dengan memaparkan konsep-konsep dari mazhab Syafi’i, tujuan praktisnya adalah orang awam.
×
Penulis Utama : Ihda Afriani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C0298035
Tahun : 2003
Judul : Durratu ‘N-NāzĪrati Tanbīhān Li Durrati ‘L-Fākhirah : suntingan teks, analisis struktur dan fungsi
Edisi :
Imprint : Surakarta - FSSR - 2003
Program Studi : S-1 Sastra Indonesia
Kolasi :
Sumber : UNS-FSSR Jur. Sastra Indonesia-C.0298035-2003
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Ahmad Taufiq, M.Ag
2. Drs. Istadiyantha, M.S.
Penguji :
Catatan Umum : 3710/2003
Fakultas : Fak. Sastra dan Seni Rupa
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.