Penulis Utama : Furqon Aji Nugroho
NIM / NIP : G0016087
×

Pendahuluan: Tingkat konsumsi kopi setiap tahun terus meningkat selama beberapa tahun terakhir. Konsumen kopi terdapat pada berbagai usia termasuk remaja. Salah satu zat yang terkandung pada kopi adalah kafein. Kafein memiliki efek meningkatkan kewaspadaan dan membuat tubuh tetap terjaga sehingga dapat mengganggu kualitas tidur. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara konsumsi kopi dengan kualitas tidur pada remaja.
Metode: Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari 2020 di SMA Negeri 4 Surakarta dengan desain penelitian cross sectional. Subjek pada penelitian ini adalah siswa dan siswi kelas X. Penilaian kualitas tidur dilakukan dengan menggunakan kuesioner Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI). Data yang terkumpul diolah dengan uji chi-square menggunakan aplikasi SPSS dengan nilai signifikansi p<0>Hasil: Siswa yang mengonsumsi kopi dengan kualitas tidur baik sebanyak 18,61%, kualitas tidur buruk sebanyak 32,81%. Siswa yang tidak mengonsumsi kopi dengan kualitas tidur baik sebanyak 81,39% dan kualitas tidur buruk sebanyak 67,19%. Berdasarkan analisis uji chi-square terdapat hubungan yang signifikan antara konsumsi kopi dengan kualitas tidur dengan nilai p=0,046.
Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan antara konsumsi kopi dengan kualitas tidur pada remaja.

Kata Kunci: Konsumsi Kopi, Kualitas Tidur, Remaja

 

×
Penulis Utama : Furqon Aji Nugroho
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0016087
Tahun : 2020
Judul : Hubungan Konsumsi Kopi dengan Kualitas Tidur pada Remaja
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fakultas Kedokteran - 2020
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Kedokteran-G0016087-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Hari Wahyu Nugroho, dr., Sp.A (K),M.Kes
2. Fadhilah Tia Nur, dr., Sp.A (K), M.Ke
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.