Penulis Utama : Bella Rahmalinda Wulaningrum
NIM / NIP : F3316014
×

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penyebab terjadinya losses energi yang terjadi pada PT. PLN (Persero), besar kerugian PT. PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan D. I. Yogyakarta 2016 , serta langkah PT. PLN (Persero) dalam menangani losses. Langkah penelitian dilakukan dengan membandingkan antara teori dan perhitungan yang dilakukan untuk menghitung besarnya kerugian PT. PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan D. I. Yogyakarta 2016. Perhitungan tersebut adalah dengan mengalikan losses sebesar 1657,24 GWh pada tahun 2016 dengan tarif dasar listrik rata-rata pada tahun 2016 sebesar Rp1.067 per KWh. Selain itu melakukan observasi mengenai penyebab losses  dan langkah PT. PLN (Persero) dalam menanganinya. Hasil yang didapatkan adalah adanya losses sebesar Rp1.767.943.632.000 kerugian pada tahun 2016. Penyebabnya adalah karena adanya gangguan jaringan. Kesimpulan yang diperoleh adalah losses yang dialami PT. PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan D. I. Yogyakarta pada tahun 2016 relatif kecil dan tindakan yang telah dilakukan adalah dengan adanya P2TL. Berdasarkan dari penelitian, rekomendasi yang dapat diberikan penulis apabila tindakan tersebut kurang dalam mengatasi losses, maka PT. PLN (Persero) perlu meningkatkan P2TL dan melakukan peningkatan mutu pelayanan agar mengurangi losses yang terjadi.

×
Penulis Utama : Bella Rahmalinda Wulaningrum
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3316014
Tahun : 2019
Judul : Analisis Losses Energi Listrik Pada PT. PLN (PERSERO) Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan D. I. Yogyakarta 2016
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi dan Bisnis - 2019
Program Studi : D-3 Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi & Bisnis Prog. DIII Akuntansi-F3316014-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Anis Widjajanto, S.E., M.Si., Ak.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.