Penulis Utama : Farida Anisah Damayanti
NIM / NIP : F0112039
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sektor unggulan, sektor basis, dan non basis  di Kota Surakarta dengan cara menganalisa sektor – sektor tersebut dan mengklasifikasikan sektor – sektor ekonomi di Kota Surakarta. Penelitian ini menggunakan analisis data sekunder Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kota Surakarta dan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Jawa Tengah, atas dasar harga konstan. Penelitian ini menggunakan alat analisis Location Quotient, Shift Share, Tipologi Klassen dan Overlay.

Hasil penelitian berdasarkan alat analisis Location Qoutient menemukan sektor basis yang memiliki nilai paling tinggi adalah sektor Informasi serta Komunikasi  dan  pada  sektor  non  basis  adalah  sektor  Pertambangan   dan Pengalian. Pada hasil analisis Shift Share menunjukkan bahwa terjadi perubahan struktur ekonomi di pengaruhi oleh pertumbuhan ekonomi dan keunggulan kompetititf Kota Surakarta. Analisis Tipologi Klassen yang hasilnya menunjukan terdapat 5 sektor dalam kuadran I, 7 sektor dalam kuadran II, 2 sektor dalam kuadran III, dan 3 sektor dalam kuadran IV. Hasil analisis Overlay terdapat 8 sektor yang menjadi unggulan. Hasil analisis Location Qoutient, Shift Share dan Tipologi Klassen menunjukan sektor unggulan kota surakarta pada tahun 2010 -
2014 adalah Sektor Pengadaan Listrik dan Gas, sektor Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi Mobil dan Sepeda Motor, sektor Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum, dan sektor Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib.

Berdasarkan hasil analisis tersebut pemerintah Kota Surakarta dapat memberikan  perhatian   serius   agar  pertumbuhan   dan   perkembangan   sektor unggulan  semakin  baik.  Salah  satu  caranya  dengan  memperhatikan  kebijakan serta infrastruktur dan juga bahan baku yang diperlukan

×
Penulis Utama : Farida Anisah Damayanti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F0112039
Tahun : 2017
Judul : Analisis sektor unggulan wilayah kota Surakarta tahun 2010 -2014
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi dan Bisnis - 2017
Program Studi : S-1 Ekonomi Pembangunan
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi dan Bisnis Jur. Ekonomi Pembangunan-F0112039-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Nunung Sri Mulyani M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.