Penulis Utama | : | Mutia Azmi Suswandari |
NIM / NIP | : | G0014167 |
ABSTRAK
Latar belakang: Mahasiswi kedokteran cenderung memiliki gaya hidup yang penuh tekanan, kebiasaan makan yang tidak teratur dan jarang berolahraga. Akibatnya, mahasiswi kedokteran lebih berisiko untuk mengalami gangguan menstruasi. Gangguan menstruasi yang paling sering dialami oleh wanita dengan usia 15-19 tahun adalah sindroma premenstruasi. Di sisi lain, mahasiswa kedokteran memiliki kualitas tidur yang buruk jika dibandingkan dengan populasi umum. Hal ini disebabkan karena lamanya durasi dan tingginya intensitas untuk belajar, pekerjaan yang menantang secara emosional dan gaya hidup yang kurang teratur. Tingginya prevalensi sindroma premenstruasi dan buruknya kualitas tidur pada mahasiswi kedokteran serta belum adanya ulasan mengenai hubungan keduanya menjadi landasan bagi penulis untuk melakukan penelitian.
Metode penelitian: Penelitian ini menggunakan desain penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional yang dilakukan di Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret, pada April sampai Juni 2017. Besar sampel berjumlah 113 mahasiswi Program Studi Pendidikan Dokter angkatan
2016 yang dipilih melalui simple random sampling dan sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi yang telah ditetapkan. Data diperoleh dari pengisian kuesioner Shortened Premenstrual Assessment Form (SPAF) untuk menilai sindroma premenstruasi dan Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI) untuk menilai kualitas tidur oleh responden. Data yang didapat diuji menggunakan analisis Chi- Square (X2) dan Koefisien Kontingensi (C) (? = 0,05).
Hasil penelitian: Uji analisis Chi-Square menunjukkan nilai Asymp. Sig sebesar
0,001 dan nilai Koefisien Kontingensi yang didapat adalah 0,291 (p = 0,001, C =
0,291).
Simpulan penelitian: Hasil yang didapat menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara sindroma premenstruasi dan kualitas tidur yang bermakna secara statistik tetapi keeratan hubungan antara dua variabel tergolong lemah.
Kata kunci: sindroma premenstruasi, kualitas tidur, mahasiswi kedokteran.
Penulis Utama | : | Mutia Azmi Suswandari |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | G0014167 |
Tahun | : | 2017 |
Judul | : | Hubungan Antara Sindroma Premenstruasi dan Kualitas Tidur pada Mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - F. Kedokteran - 2017 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Dokter |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-F.Kedokteran, Prodi. Studi Kedokteran- G0014167-2017 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Andri Iryawan, dr., M.S., Sp.And. 2. Rosalia Sri Hidayati, dr., M.Kes |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Kedokteran |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|