Penulis Utama : Alfiany Erdi Fadhilah
NIM / NIP : F3614006
×

Tujuan penelitian untuk mengetahui langkah yang dilakukan untuk mengetahui alur penerimaan pendapatan daerah Kota Surakarta dan peran Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah dalam mengelola penerimaan pendapatan daerah Kota Surakarta.
    Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Data diperoleh dari beberapa metode yaitu observasi, studi pustaka dan wawancara dengan narasumber terkait.
    Kesimpulan dari penelitian ini adalah tidak semua pendapatan daerah dihimpun langsung oleh Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah, sebagian pendapatan daerah dihimpun oleh Satuan Kerja Perangkat Daerah kemudian disetorkan kepada Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah. Alur pembayaran pendapatan daerah diatur oleh Walikota Surakarta. Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah berperan dalam pengelolaan pendapatan daerah yaitu dengan menghimpun pendapatan daerah kemudian dikelola dengan ditempatkan pada rekening giro dan deposito serta mengeluarkan simpanan daerah untuk membiayai pengeluaran daerah.
    Rekomendasi dari penulis yang mungkin dapat digunakan sebagai masukan untuk meningkatkan mekanisme penerimaan pendapatan daerah dan peran Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah dalam pengelolaan penerimaan pendapatan daerah Kota Surakarta: (1) meningkatkan efektivitas penyetoran dana retribusi dari SKPD kepada Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah (2) meningkatkan kualitas sumber daya manusia pada kantor kas Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah, (3) meningkatkan sosialisasi sistem pembayaran pajak online

×
Penulis Utama : Alfiany Erdi Fadhilah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3614006
Tahun : 2017
Judul : Peran Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah dalam pengelolaan penerimaan pendapatan pemerintah kota Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi dan Bisnis - 2017
Program Studi : D-3 Keuangan Perbankan
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi Prog. D III Keuangan dan Perbankan-F3614006-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ariyanto Adhi Nugroho SE, M.Ec,Dev
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.