Penulis Utama : Galang Akbar Wayne Syam Putra
NIM / NIP : I0112060
×

 Secara umum Textile Reinforced Concrete (TRC) adalah suatu komposit yang terdiri dari reinforcement yang berupa tekstil dan beton sebagai matriks. TRC merupakan salah satu metode untuk memperbaiki atau memperkuat beton agar bangunan dapat berfungsi kembali. TRC diaplikasikan sebagai confinement concrete pada beton untuk mengetahui pengaruh anyaman serat cantula dengan variasi pada kuat tekan dan perkembangan kuat tekan beton. TRC pada penelitian ini terdiri dari matriks berupa silinder beton dengan dimensi 75 mm x 150 mm. Reinforcement berupa anyaman serat cantula yang direkatkan dengan Polymer Modified Mortar kemudian dikekangkan pada beton dengan
ketebalan 10 mm. Anyaman serat cantula memiliki variasi arah penulangan aksial sesuai dengan dimensi 10 mm x 10 mm, 10 mm x 15 mm, 10 mm x 20 mm. Pengujian pada TRC dilakukan pada umur 28 hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai kuat tekan beton terkekang yang
tertinggi yaitu pada TRC 200 sebesar 20,25 MPa, sedangkan perkembangan kuat tekan terbesar yaitu pada TRC 200 sebesar 12,58%. Hal ini menunjukkan bahwa pengekangan anyaman serat cantula berpengaruh pada kuat tekan TRC dan variasi anyaman serat cantula mengakibatkan perkembangan kuat tekan yang berbeda.

Kata Kunci : TRC, Textile Reinforced Concrete, Serat Cantula, Kuat Tekan

 

×
Penulis Utama : Galang Akbar Wayne Syam Putra
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0112060
Tahun : 2019
Judul : Pengaruh Pengekangan Textile Reinforced Concrete Serat Cantula (Agave Cantula Roxb) terhadap Kuat Tekan Beton.
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Teknik - 2019
Program Studi : S-1 Teknik Sipil
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Teknik Jur. Teknik Sipil-I0112060-2019
Kata Kunci : TRC, Textile Reinforced Concrete, Serat Cantula, Kuat Tekan
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof S.A. Kristiawan S.T., M.Sc., Ph.D.
2. Purwanto S.T., M.T.,
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.