Penulis Utama : Ahmad Qosim Fadhlurrohman
NIM / NIP : D1216005
×

Abstrak

Fenomena meningkatnya minat masyarakat di Indonesia untuk menghadiri kajian – kajian islami saat ini dibarengi dengan munculnya para pendakwah generasi baru. Akan tetapi dengan munculnya pendakwah generasi baru tersebut menimbulkan permasalahan di masyarakat dalam mengikuti kajian dengan minat yang berbeda – beda. Salah satu hal yang menjadi permasalah utama dalam tujuan mengikuti suatu kajian keagamaan yaitu ketika seseorang menghadiri kajian tersebut hanya dengan niat untuk melihat pendakwahnya saja tanpa memahami isi pesan yang akan disampaikan. Hal ini membuat penyampaian informasi menjadi tidak efektif sesuai tujuan utama komunikator dakwah. Permasalahan tersebut menunjukan bahwa komunikasi merupakan salah satu faktor yang dapat mendukung untuk menyampaikan suatu pesan. Dari penjelasan tersebut peneliti tertarik untuk melakukan penelitian pada Masjid Riyadlul Jannah, sebuah masjid yang berada di tengah kampung Ngreni Kecamatan Simo.
Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui korelasi antara kredibilitas komunikator dakwah dengan tingkat pemahaman pada jamaah pengajian jum’at subuh Masjid Riyadlul Jannah, Ngreni, Simo, Boyolali.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan kueisoner, studi pustaka dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Uji Koefisien Korelasi Spearman – Brown dan Uji Regresi Sederhana untuk menguji variabel moderasi. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan Program SPSS 16.0 untuk menganalisa validitas, reliabilitas, Uji Spearman – Brown, uji asumsi klasik, dan uji regresi.
Berdasarkan hasil analisis dalam menguji korelasi antara kredibilitas komunikator dakwah dengan tingkat pemahaman pada jamaah pengajian jum’at subuh Masjid Riyadlul Jannah, Ngreni, Simo, Boyolali. Ditemukan bahwa ada hubungan yang positif dikarenakan dalam hasil uji didapati nilai signifikan kurang dari 0,05. Yang berarti bahwa terdapat korelasi antara variabel yang dihubungkan.

Kata Kunci : kredibilitas komunikator dakwah, tingkat pemahaman jamaah, korelasi

×
Penulis Utama : Ahmad Qosim Fadhlurrohman
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1216005
Tahun : 2019
Judul : Korelasi Antara Kredibilitas Komunikator Dakwah terhadap Tingkat Pemahaman Jamaah (Studi Korelasi antara Kredibilitas pada Strategi Komunikasi Ustadz terhadap Tingkat Pemahaman Jamaah pada Pengajian Jumat Subuh Masjid Riyadlul Jannah, Ngreni, Simo, Boyolali)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2019
Program Studi : S-1 Ilmu Komunikasi Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. ISIP Jur. Ilmu Komunikasi-D1216005-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Haryanto, M.Lib.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.