Penulis Utama : Rizqi Fadhlillah
NIM / NIP : I0315071
×

ABSTRAK

Cerebral Palsy (CP) adalah suatu kondisi medis yang ditandai dengan kesulitan untuk mengontrol pergerakan dan koordinasi otot akibat terjadi komplikasi dalam kehamilan. Masalah yang dihadapi oleh para penyandang cerebral palsy sangat kompleks dimana berdampak pada mental, sosial, keterampilan, dan pendidikannya. Salah satu cara untuk mengurangi efek cerebral palsy adalah terapi fisik. Saat ini belum ada alat bantu monitoring yang dapat mengawasi anak cerebral palsy ketika melakukan proses rehabilitasi secara realtime. Pengawasan masih dilakukan secara manual oleh fisioterapi berdasarkan respon dari anak cerebral palsy. Oleh karena itu, perlu adanya sistem monitoring mengenai kondisi fisiologi tubuh dan keseimbangan berjalan yang dapat mengirimkan informasi secara realtime. Instrumentasi berbasis internet of things merupakan solusi dari permasalahan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem monitoring berbasis internet of things yang dapat memantau kondisi fisik pekerja secara realtime. Hasil dari penelitian ini adalah prototype sistem monitoring yang dapat menampilkan informasi mengenai kondisi fisiologi tubuh dan keseimbangan berjalan di layar smartphone untuk mendeteksi kondisi yang tidak normal saat melakukan proses rehabilitasi. Hasil evaluasi berdasarkan uji transmisi data dengan delay sebesar 2,17 detik dapat disimpulkan bahwa rancangan alat terapi sudah dapat mengirim informasi secara realtime.

×
Penulis Utama : Rizqi Fadhlillah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0315071
Tahun : 2019
Judul : Perancangan Sistem Monitoring Bagi Anak Cerebral Palsy Dalam Mengukur Kondisi Fisiologi Tubuh Dan Keseimbangan Berjalan Menggunakan Arduino Uno Atmega328p Berbasis Internet Of Things
Edisi :
Imprint : Surakarta - Teknik - 2019
Program Studi : S-1 Teknik Industri
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Teknik Teknik Industri-I 0315071-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. 4. Prof. Dr. Ir. Susy Susmartini, MSIE
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.