Penulis Utama : Nia Ulfia Krismawati
NIM / NIP : S861702010
×

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menganalisis bahan ajar sejarah yang selama ini digunakan dalam proses pembelajaran, meliputi: penggunaan bahan ajar sejarah, apakah bahan ajar telah mendukung literasi sejarah lokal, kondisi literasi sejarah lokal, dan kebutuhan bahan ajar yang mendukung peningkatan literasi sejarah lokal: (2) menganalisis prosedur pengembangan bahan ajar penulisan sejarah gemblak melalui project-based   learning   dengan   pendekatan   critical   pedagogy:   (3)   menganalisis efektivitas penggunaan bahan ajar penulisan sejarah gemblak melalui project based learning  dengan  pendekatan  critical  pedagogy  dalam  meningkatkan  literasi  sejarah lokal siswa SMA.
Penelitian ini menggunakan metode  penelitian pengembangan  dengan pendekatan model 4D yang terdiri dari empat tahapan, yakni: (1) define yang terdiri dari analisis penggunaan bahan ajara sejarah, analisis kondisi literasi sejarah lokal peserta didik, dan kebutuhan bahan ajar yang mampu meningkatkan literasi sejarah lokal: (2) design, perancangan instrumen penilaian  dan produk bahan ajar berupa draf awal: (3) develop, yakni penilaian kelayakan produk yang dilakukan melalui validasi ahli, uji coba lapangan. Kemudian produk yang telah dinyatakan layak diimplementasikan pada kelas   eksperimen   dan   kontrol:   (4)   disseminate,   uji   efektivitas   produk   dan penyebarluasan produk kepada masyarakat luas melalui publikasi pada seminar nasional dan internasional serta jurnal nasional.
Hasil penelitian yang diperoleh adalah: (1) bahan ajar sejarah yang selama ini digunakan masih didominasi oleh sejarah nasional dan belum memberikan ruang bagi materi sejarah lokal sehingga menyebabkan kondisi literasi sejarah lokal peserta didik tergolong rendah. Dengan demikian, peserta didik membutuhkan bahan ajar sejarah yang mampu meningkatkan literasi sejarah lokal: (2) Prosedur pengembangan bahan ajar terdiri dari; define, yakni peserta didik membutuhkan bahan ajar yang dapat meningkatkan literasi sejarah lokal peserta didik; design yakni perancangan instrumen penilaian dan draft awal berupa bahan ajar penulisan sejarah gemblak melalui project- based learning dengan pendekatan critical pedagogy; develop, bahan ajar dinyatakan layak oleh para ahli dan mampu meningkatkan prestasi serta kemampuan literasi sejarah lokal pada diri peserta didik; disseminate, bahan ajar ini terbukti efektif meningkatkan literasi sejarah lokal siswa SMA (3) Hasil tes objektif dan pengerjaan proyek menunjukkan bahwa taraf signifikansi 2-tailed <0>

Kata Kunci: Bahan Ajar Penulisan Sejarah Gemblak, Model Project-Based Learning,
Pendekatan Critical Pedagogy, Literasi Sejarah Lokal, Siswa SMA

×
Penulis Utama : Nia Ulfia Krismawati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S861702010
Tahun : 2018
Judul : Pengembangan bahan ajar penulisan sejarah Gemblak melalui project based learning dengan pendekatan critical pedagogy untuk meningkatkan literasi sejarah lokal siswa SMA
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2018
Program Studi : S-2 Pendidikan Sejarah
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prodi Pendidikan Sejarah-S861702010-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Warto, M.Hum
2. Prof. Dr. Nunuk Suryani, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.