Penulis Utama : Gatthy Prayitno Putri
NIM / NIP : D0214043
×

Abstrak
Humas merupakan bagian dari perusahaan yang mempunyai peranan penting sebagai penjembatan antara perusahaan dan publik. Dalam hal ini, unit Humas PT KAI Daop 7 Madiun berfungsi sebagai tameng perusahaan dan menciptakan citra baik perusahaan kepada publik. Salah satu kegiatan yang sering dilakukan oleh Humasda 7 yaitu sosialisasi keselamatan perjalanan kereta api (KA). Penelitian ini dilakukan untuk menjelaskan bagaimana strategi komunikasi yang dilakukan Humasda 7 Mn saat dalam mensosialisasi keselamatan perjalanan KA kepada masyarakat. Selain itu, faktor penghambat dalam sosialisasi juga dijelaskan dalam penelitian ini.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang menggunakan metode deskriptif. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, di mana sumber data yang akan dijadikan sampel dipertimbangkan terlebih dahulu. Peneliti memilih ex-manajer Humasda 7, manajer Humas, asisten manajer Humas, staf Humas, Dishub Kota Madiun, Kepolisian, dan penumpang. Pemilihan tersebut berdasarkan keterlibatan mereka dalam sosialisasi keselamatan perjalanan KA di Daop 7. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan adalah model analisis interaksi berupa penyajian data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa strategi komunikasi Humasda 7 dalam mensosialisasikan keselamatan perjalanan KA kepada masyarakat sudah baik. Namun, masyarakat yang mendapatkan edukasi tentang keselamatan perjalanan KA hanya dilakukan di daerah sekitar perlintasan. Seharusnya cakupan masyarakat diperluas lagi. Faktor penghambat dalam sosialisasi yaitu ketika Humas memberikan sosialisasi di perlintasan tak terjaga dan liar, masyarakat menolak dengan alasan masalah ekonomi, transportasi, dan lain-lain.
Saran peneliti kepada Humas yaitu agar Humas mencakup segala lapisan masyarakat dalam menyampaikan informasi tentang perkeretaapian terutama keselamatan perjalanan kereta api.
Kata Kunci: Strategi Komunikasi, Humas, Sosialisasi Keselamatan Perjalanan Kereta Api

×
Penulis Utama : Gatthy Prayitno Putri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0214043
Tahun : 2019
Judul : Strategi komunikasi humas PT KAI (persero) daop 7 madiun dalam mensosialisasikan keselamatan perjalanan kereta api kepada masyarakat di wilayah daop 7
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ilmu Sosial dan Politik - 2019
Program Studi : S-1 Ilmu Komunikasi
Kolasi :
Sumber : UNS- Fak. ISIP- Prodi Ilmu Komunikasi-D0214043-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Sutopo JK., M.S
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.