Penulis Utama : Sohib Husori
NIM / NIP : C1012057
×

Abstrak
Penelitian ini mengkaji masalah jenis dan fungsi  tindak tutur ilokusi yang terdapat  dalam drama Al-Aid? an-N?’imah  karya Tauf?q al-Chak?m babak pertama. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan jenis dan fungsi tindak tutur ilokusi yang terdapat di dalam drama tersebut. 
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang meliputi tiga tahapan, yaitu  metode pengumpulan data, analisis data dan penyajian hasil analisis. Pada tahapan pengumpulan data dengan memanfaatkan metode simak.  Data dalam penelitian ini adalah klausa, kalimat dan konteks di drama Al-Aid? an-N?’imah  karya Tauf?q al-Chak?m babak pertama.  Pada tahap analisis data memanfaatkan teori jenis ilokusi J.R.Searle (1976) dan teori fungsi ilokusi G.N. Leech (1983). Penerapan teori jenis dan fungsi  ilokusi dengan memanfaatkan metode padan pragmatis. Tahapan terakhir penyajian laporan hasil analisis data memanfaatkan metode informal dengan menggunakan kata-kata biasa. 
Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis tindak tutur ilokusi terbagi menjadi empat jenis, yaitu: 1) representatif, yang berupa tuturan menjelaskan, menduga, memanggil, mengkelompokkan dan mengidentifikasi. 2) direktif, berupa tuturan bertanya, berpesan, memerintah, meminta, mengemis, mengajak, mengizinkan dan menasehati. 3) komisif, yaitu tuturan menjanjikan dan menjamin. 4) ekspresif, yaitu tuturan berterima kasih, memberi selamat, memohon maaf, bersimpati, menyesal, dan menyambut. Adapun fungsi ilokusi juga ditemukan empat macam, yaitu: 1. kompetitif, berupa tuturan memerintah, meminta, menyuruh dan mengemis. 2. menyenangkan, berupa tuturan menawarkan, mengajak, menyapa, mengucapkan terimakasih, mengucapkan selamat. 3. bekerjasama, berupa tuturan menegaskan. 4. bertentangan, berupa tuturan mengancam, menuduh, menyumpahi dan menegur. 

Kata kunci : tindak Tutur Ilokusi, Jenis Ilokusi, Fungsi Ilokusi, Dram

×
Penulis Utama : Sohib Husori
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C1012057
Tahun : 2017
Judul : Tindak Tutur Ilokusi dalam Drama Al-Aidi An-Na Imah Babak Pertama Karya Taufiq Al-Chakim: Analisis Pragmatik
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ilmu Budaya - 2017
Program Studi : S-1 Sastra Arab
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Ilmu Budaya Prodi Sastra Arab-C1012057-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Arifuddin, Lc., M.A
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ilmu Budaya
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.