Penulis Utama : Dwi Prasetyo Abadi
NIM / NIP : K7413056
×

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) pengaruh pengetahuan kewirausahaan terhadap minat berwirausaha mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran Universitas Sebelas Maret; (2) pengaruh lingkungan keluarga terhadap minat berwirausaha mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran Universitas Sebelas Maret; (3) pengaruh lingkungan keluarga dan pengetahuan kewirausahaan secara bersama-sama terhadap minat berwirausaha mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran Universitas Sebelas Maret.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian   ini   adalah   mahasiswa   Program   Studi   Pendidikan   Administrasi Perkantoran Universitas Sebelas Maret tahun angkatan 2013 dan 2014 sebanyak
109 mahasiswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah probability sampling dengan jenis simple random sampling sebanyak 86 mahasiswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode kuesioner dan dokumentasi.
Analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi linear berganda.
Dengan perolehan hasil persamaan garis linear sebagai berikut ? = 16,132 + 1,187
X1   +  0,535  X2.  Hasil  dari  penelitian  ini  adalah  sebagai  berikut:  (1)  terdapat
pengaruh positif dan signifikan pengetahuan kewirausahaan terhadap minat berwirausaha mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran. Hal
ini dibuktikan dengan harga thitung  > ttabel atau 6,206> 1.663 pada taraf signifikansi
5%;  (2)  terdapat  pengaruh  positif  dan  signifikan  lingkungan  keluarga  terhadap minat    berwirausaha    mahasiswa    Program    Studi    Pendidikan    Administrasi
Perkantoran. Hal ini dibuktikan dengan harga thitung  > ttabel atau 4,750>1,663 pada taraf signifikansi  5%;  (3)  terdapat  pengaruh  positif  dan  signifikan  pengetahuan
kewirausahaan dan lingkungan keluarga secara bersama-sama terhadap minat berwirausaha mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran. Hal ini dibuktikan dengan harga Fhitung > Ftabel atau 30,578 > 3,11 pada taraf signifikansi
5%. Pengetahuan kewirausahaan (X1) terhadap minat berwirausaha (Y) memberikan sumbangan  relatif  64,77%  dan  sumbangan  efektif  26,75%.  Untuk  lingkungan
keluarga (X2) terhadap minat berwirausaha (Y) memberikan sumbangan relatif sebesar 35,23% dan sumbangan efektif sebesar 15,68%.

 

Kata kunci: pengetahuan kewirausahaan, lingkungan keluarga, minat berwirausaha

×
Penulis Utama : Dwi Prasetyo Abadi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7413056
Tahun : 2017
Judul : Pengaruh pengetahuan kewirausahaan dan lingkungan keluarga terhadap minat berwirausaha mahasiswa program studi pendidikan administrasi perkantoran Universitas Sebelas Maret
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. KIP - 2017
Program Studi : S-1 Pendidikan Ekonomi Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Administrasi Perkantoran-K7413056-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. C. Dyah S. Indrawati, M.Pd.,
2. Dr. Tri Murwaningsih, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.