Penulis Utama : Adita Miranti
NIM / NIP : S221508018
×


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa lebih dalam mengenai presentasi diri yang dilakukan oleh anggota Organisasi dan LSM perempuan di Yogyakarta dan Jakarta terkait pemaknaan kesetaraan gender yang mereka pahami, serta menganalisa kesan-kesan yang mereka munculkan dan tunjukan ke khalayak di ranah domestik dan publik sebagai perempuan pergerakan dengan menggunakan teori Dramaturgi Erving Goffman. Untuk melihat unsur-unsur komunikasi dan aktivitas sosial yang dilakukan oleh anggota Organisasi dan LSM perempuan di Yogyakarta dan Jakarta melalui panggung belakang dan panggung depan kehidupan diperkuat melalui impression management serta komunikasi verbal dan non verbal para narasumber penelitian. Penelitian ini menganalisa mengenai proses presentasi diri anggota Organisasi dan LSM perempuan di Yogyakarta dan Jakarta yang berbeda beda dalam menjalani perannya ketika berada di panggung belakang dan panggung depan kehidupan sosial terkait pemaknaan kesetaraan gender yang mereka pahami. Selain itu penelitian ini juga mengungkapkan bahwa perempuan pergerakan walaupun sebagai aktivis perempuan masih banyak yang belum bisa terlepas secara utuh dari belenggu patriarki ketika berada di ranah domestik. Kemudian unsur-unsur yang diteliti pada penelitian ini terkait dengan pengelolaan kesan (impression management) terkait dengan komunikasi verbal dan non verbal yang dilakukan oleh delapan narasumber penelitian di backstage sebagai ranah domestik dan frontstage sebagai ranah publik. Lokasi penelitian yang dipilih pada penelitian ini adalah di Yogyakarta dan Jakarta karena dianggap memiliki perbedaan jika di lihat dari sistem kebudayaan masyarakat antara priyayi dan modern

 

×
Penulis Utama : Adita Miranti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S221508018
Tahun : 2017
Judul : Komunikasi Dan Presentasi Diri Perempuan Di Ranah Publik Dan Domestik Terhadap Perspektif Gender Melalui Studi Dramaturgi Anggota Organisasi Dan Lsm Perempuan Di Yogyakarta Dan Jakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2017
Program Studi : S-2 Ilmu Komunikasi (Teori dan Penelitian)
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana-Prodi Magister Ilmu Komunikasi-S221508018-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Ign. Agung Satyawan, SE, S.I.Kom, M.Si, Ph.D
2. Dra Prahastiwi Utari, MA, Ph.D
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.