Penulis Utama : Risa Trihastuti
NIM / NIP : S231508036
×

Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) berkedudukan di ibukota Negara dan memiliki perwakilan di setiap Provinsi diseluruh Indonesia. Penempatan serta pemindahtugasan pegawai di BPK terkadang mendatangkan konsekuensi bagi pegawai untuk tinggal terpisah secara geografis dengan suami atau istrinya. Kondisi tersebut meyebabkan waktu komunikasi tatap muka dan interaksi dengan pasangan terbatas pada akhir pekan saja atau bahkan jangka waktu yang lebih lama.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui beberapa faktor yang diduga berpengaruh terhadap kepuasan relasional berdasarkan hasil penelitian terdahulu yang   telah   dilakukan.   Faktor-faktor   tersebut   yaitu   penggunaan   saluran komunikasi, kualitas komunikasi dan pemeliharaan hubungan.

Penelitian dilakukan di BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Responden dalam penelitian ini sebanyak
69  orang,  dengan  kriteria  yaitu  pegawai  yang  telah  berkeluarga  dan  tinggal terpisah secara geografis dengan suami atau istrinya. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner dan dianalisis dengan menggunakan krostabulasi dan uji Chi Square, analisis regresi bivariat, serta analisis regresi ganda.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat asosiasi antara penggunaan saluran komunikasi dengan kepuasan relasional  dengan taraf signifikansi 0,431 >
0,05 sehingga H1  ditolak pada ? = 0,05. Hal ini dikarenakan pemilihan saluran komunikasi yang digunakan merupakan kesepakatan bersama pasangan dengan memilih saluran komunikasi yang paling sesuai dengan kebutuhan. Terdapat pengaruh kualitas komunikasi terhadap kepuasan relasional 0,322 dengan kategori lemah. Serta terdapat pengaruh antara pemeliharaan hubungan terhadap kepuasan relasional sebesar 0,523 atau termasuk kategori sedang. Secara simultan, pengaruh kualitas  komunikasi  dan pemeliharaan  hubungan  terhadap  kepuasan  relasional
0,557 atau termasuk kategori sedang

 

×
Penulis Utama : Risa Trihastuti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S231508036
Tahun : 2017
Judul : Pengaruh Penggunaan Saluran komunikasi Kualitas Komunikasi Dan Pemeliharaan Hubungan Terhadap Kepuasan Relasional (Studi pada Pegawai BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah Yang Tinggal Terpisah Secara Geografis Dengan Pasangan)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2017
Program Studi : S-2 Ilmu Komunikasi (Manajemen Komunikasi)
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana-Prodi Magister Ilmu Komunikasi-S231508036-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sri Hastjarjo, S.Sos., Ph.D
2. Drs. Y. Slamet, M.Sc., Ph.D
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.