Penulis Utama : Raka Agustian Saputra
NIM / NIP : K1514061
×

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengembangkan E-Vocational sebagai media pembelajaran berbasis video tutorial yang mudah dipahami secara mandiri dengan materi menggambar alinemen jalan raya pada mata kuliah Gambar Konstruksi Jalan, Jembatan dan Bangunan Air; 2) mengetahui tingkat kelayakan E-Vocational sebagai media pembelajaran berbasis video tutorial menggambar alinemen jalan raya pada mata kuliah Gambar Konstruksi Jalan, Jembatan dan Bangunan Air. Penilitian pengembangan E-Vocational terdiri dari 8 tahap yaitu: 1) studi literatur dan observasi proses pembelajaran; 2) pembuatan desain media; 3) validasi desain; 4) uji kelompok kecil; 5) revisi desain; 6) uji kelompok luas; 7) revisi desain; 8) evaluasi dan penyempurnaan. Populasi pada penelitian ini adalah mahasiswa Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Sebelas Maret angkatan 2014 dan 2015 yang telah lulus mata kuliah Gambar Konstruksi Jalan, Jembatan dan Bangunan Air. Teknik angket digunakan untuk pengumpulan data validasi desain dan uji coba pengguna. Analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif, data diperoleh dari katagori kelayakan E-Vocational berdasarkan skor kriteria likert. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: 1) Pengembangan E-Vocational sebagai media pembelajaran pada mata kuliah Gambar Konstruksi Jalan, Jembatan dan Bangunan Air dilakukan melalui beberapa tahapan yaitu: (1) melakukan login ke dalam cPanel. (2) melakukan instalasi Efront dalam cPanel. (3) membuat akun admin Efront. (4) melakukan setting sesuai dengan desain E-Vocational. (5) mengembangkan materi pembelajaran dengan prinsip mengubah bentuk materi menjadi format html atau link html. (6) mengunggah seluruh materi pembelajaran pada web E-Vocational. 2) Persentase kelayakan sebesar 85,83% menyatakan media E-Vocational termasuk dalam kategori sangat layak, ditinjau dari aspek umum, aspek komunikasi visual, aspek rekayasa perangkat lunak, aspek desain pembelajaran.
 
Kata kunci: E-Vocational, Gambar Konstruksi Jalan, Jembatan dan Bangunan Air, Media Pembelajaran
 

×
Penulis Utama : Raka Agustian Saputra
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1514061
Tahun : 2020
Judul : Pengembangan E-Vocational Sebagai Media Pembelajaran Berbasis Video Tutorial Menggambar Alinemen Jalan Raya
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2020
Program Studi : S-1 Pendidikan Teknik Bangunan
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP-Prog. Pendidikan Tenik Bangunan-K1514061-2020
Kata Kunci : E-Vocational, Gambar Konstruksi Jalan, Jembatan dan Bangunan Air, Media Pembelajaran
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sukatiman, S.T., M.Si.
2. Ir. Ida Nugroho Saputro, S.T., M. Eng., IPM.
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.