Penulis Utama : Afif Bayu Eko Prasetyo
NIM / NIP : A121708002
×

ABSTRAK

Latar belakang penelitian ini adalah kurang terprogramnya latihan untuk meningkatkkan kondisi fisik pemain dan perlu adanya model latihan kondisi fisik yang melibatkan unsur teknik dalam sepakbola. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan produk berupa model latihan kecepatan, kelincahan, power, dan daya tahan pada tahap persiapan khusus olahraga sepakbola yang dimuat dalam buku panduan serta mengetahui keefektifan model latihan dalam meningkatkan kecepatan, kelincahan, power, dan daya tahan pemain Pasoepati Football Academy. 

Metode Penelitian yang digunakan adalah metode penelitian pengembangan ( Research and Devlopment ) yang dikemukakan oleh Brog and Gall. Peneliti mengadaptasi prosedur penelitian menjadi 4 tahap yaitu : tahap analisis kebutuhan, tahap pengembangan produk, tahap uji coba dan tahap uji efektifitas produk. Subyek penelitian yang diggunakan adalah pemain Pasoepati Football Academy KU-17. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis kualitatif dan kuantitatif.

Hasil penelitian sebagai berikut : Tahap pertama adalah analisis kebutuhan menggunakan metode wawancara dengan pelatih sepakbola yang menyatakan perlu adanya pengembangan model latihan yang baru untuk meningkatkan kecepatan, kelincahan, power, dan daya tahan. Tahap kedua adalah tahap pengembangan produk  dengan susunan : (1) Kajian teoritis sebagai dasar penyusunan bentuk-bentuk latihan dan penyusunan program latihan fisik, (2) Bentuk-bentuk latihan kecepatan, kelincahan, power, dan daya tahan, (3) Program latihan fisik. Tahap ketiga adalah uji coba produk dengan penilaian 3 ahli  dengan hasil presentase sebesar 82,73 % dan dapat diinterprestasikan bahwa rancangaan produk dapat diuji cobakan. Selanjutnya uji coba produk, hasil uji coba kelompok kecil sebanyak 8 pemain dengan nilai presentase sebesar 83,44% dan pada uji coba kelompok besar sebanyak 32 pemain dengan nilai presentase sebesar 85,66 %. Tahap keempat adalah uji efektifitas produk dengan membandingkan kelompok eksperimen yang menggunakan produk yang dikembangkan dengan kelompok kontrol yang menggunakan model latihan yang sudah ada. 

Simpulan penelitian ini adalah produk pengembangan model latihan kecepatan, kelincahan, power dan daya tahan pada tahap persiapan khusus olahraga sepakbola yang dimuat dalam buku panduan layak digunakan dan Nilai efektifitas untuk tes kecepatan  kelompok eksperimen 96,42 dan kelompok kontrol 49,37. Nilai efektifitas untuk tes kelincahan kelompok eksperimen 85,22 dan kelompok kontrol 40,33. Nilai efektifitas untuk tes power kelompok eksperimen 54,10 dan kelompok kontrol 11,79. Nilai efektifitas untuk tes daya tahan kardiovaskuler kelompok eksperimen 86,80 dan kelompok kontrol 25,08 ,sehingga produk yang dikembangkan terbukti signifikan dalam meningkatkan kecepatan, kelincahan, power dan daya tahan pemain

×
Penulis Utama : Afif Bayu Eko Prasetyo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : A121708002
Tahun : 2019
Judul : Pengembangan Model Latihan Kondisi Fisik Olahraga Sepakbola ( Studi Pengembangan Model Latihan Kecepatan, Kelincahan, Power dan Daya Tahan pada Tahap Persiapan Khusus Olahraga Sepakbola pada Pemain Pasoepati Football Academy )
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2019
Program Studi : S-2 Ilmu Keolahragaan
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Ilmu Keolahragaan-A121708002-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof.Dr.Muchsin Doewes,dr.,SU,AIFO,MARS
2. Dr.Sapta Kunta Purnama, M.Pd,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.