Penulis Utama : Anantyo Satria Anugrha
NIM / NIP : G0014029
×

ABSTRAK

Latar belakang: Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter (UKMPPD) adalah ujian yang menentukan seorang mahasiswa program studi kedokteran untuk menjadi dokter. Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret (FK UNS) sudah mempersiapkan mahasiswanya untuk menghadapi UKMPPD sejak tahap preklinik sampai klinik. Parameter objektif dalam menilai kompetensi di masa preklinik adalah ujian komprehensif yang dilaksanakan sebelum masuk program studi profesi dokter. Untuk menilai kompetensi secara keseluruhan sekaligus mempersiapkan mahasiswa untuk menghadapi UKMPPD, mahasiswa harus mengikuti try out UKMPPD yang diadakan 4 kali sebelum UKMPPD. Ujian komprehensif dan try out UKMPPD diharapkan dapat memprediksi performa mahasiswa dalam  menghadapi  UKMPPD.  Tujuan  penelitian  ini  adalah  untuk  mengetahui  korelasi antara ujian komprehensif dan try out UKMPPD FK UNS terhadap UKMPPD.

Metode penelitian: Penelitian ini menggunakan metode analitik observasional secara cross sectional.  Sampel  terdiri  dari  117  responden  dari  seluruh  peserta  UKMPPD  periode Februari dan Mei 2017. Sampel dipilih secara cluster sampling. Nilai ujian komprehensif dan nilai try out UKMPPD FK UNS responden di analisis dengan nilai UKMPPD responden dengan metode uji korelasi Spearman

Hasil penelitian: Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil uji korelasi antara nilai ujian komprehensif dengan nilai UKMPPD bernilai (p = 0,432, r = -0,073). Sedangkan korelasi antara nilai try out UKMPPD FK UNS dengan nilai UKMPPD bernilai (p = 0,000, r =
0,777).

Simpulan penelitian: Tidak terdapat korelasi antara nilai ujian komprehensif dengan nilai UKMPPD dan terdapat korelasi kuat antara try out UKMPPD FK UNS dengan nilai UKMPPD, dengan arah korelasi positif.


Kata kunci: Validitas prediktif, ujian komprehensif, try out UKMPPD FK UNS, UKMPPD.

 

×
Penulis Utama : Anantyo Satria Anugrha
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0014029
Tahun : 2018
Judul : Validitas Prediktif Ujian Komprehensif Program Studi Kedokteran dan Try Out Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2018
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Kedokteran. Prodi. Kedokteran- G0014029-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Bulan Kakanita Hermasari, dr., M.MedEd
2. Sigit Setyawan, dr., M.Sc
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.