Penulis Utama : Anggraeni Wulan Septiani
NIM / NIP : H0815010
×

Pengembangan Kawasan Agropolitan merupakan salah satu konsep dalam pembangunan sektor pertanian di Kabupaten Magelang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui klasifikasi  subsektor pertanian di Kabupaten Magelang dengan pendekatan Typologi Klassen. Lebih lanjut penelitian ini bertujuan untuk merumuskan strategi pengembangan subsektor pertanian dalam rangka pengembangan kawasan agropolitan di Kabupaten Magelang. Metode dasar penelitian ini adalah metode deskriptif dengan metode analisis berupa Typologi Klassen dan analisis SWOT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Subsektor Peternakan merupakan subsektor pertanian prima, Subsektor Tanaman Pangan, Subsektor Tanaman Hortikultura Semusim dan Subsektor Tanaman Hortikultura Tahunan merupakan subsektor pertanian potensial di Kabupaten Magelang. Strategi pengembangan subsektor peternakan di Kabupaten Magelang dilakukan dengan Meningkatkan Peran Sub Terminal Agribisnis (STA) sebagai media pengembangan usaha dan promosi produk peternakan, Mengoptimalkan pengelolaan potensi sektor peternakan melalui pengembangan agroindustri serta dengan Mengembangkan kualitas produk peternakan melalui penetapan labelisasi dan sertifikasi mutu hasil peternakan. Pengembangan subsektor tanaman pangan dilakukan dengan Meningkatkan kualitas produk tanaman pangan melalui sistem pertanian organik, Meningkatkan kualitas kelompok usaha dalam pengembangan agroindustri serta Strategi pengembangan pasar dan penetrasi pasar melalui kemitraan. Pengembangan subsektor tanaman hortikultura dilakukan dengan Membuat database potensi hortikultura di Kabupaten Magelang untuk memperluas pasar domsestik dan internasional, Membenahi manajemen dan sarana pendukung objek wisata yang ada, Melakukan kegiatan promosi produk hortikultura dan objek wisata sebagai pemantapan sistem manajemen pemasaran produk hortikultura serta dengan melakukan revitalisasi pasar/ Sub Terminal Agribisnis (STA) di Kabupaten Magelang untuk meningkatkan daya tarik pembeli

×
Penulis Utama : Anggraeni Wulan Septiani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H0815010
Tahun : 2019
Judul : Peran Subsektor Pertanian dalam Rangka Pengembangan Kawasan Agropolitan di Kabupaten Magelang
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Pertanian - 2019
Program Studi : S-1 Agribisnis
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Pertanian Prodi Agribisnis-H0815010-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Ir. Endang Siti Rahayu, M.S.
2. Nuning Setyowati, S.P., M. Sc.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.