Penulis Utama : Shofura Dea Roziana
NIM / NIP : F3614091
×

Penulisan Tugas Akhir yang berjudul “Persepsi Nasabah Terhadap Kualitas Pelayanan Staff Kredit pada PD. BPR Bank Daerah Karanganyar” ini bertujuan untuk mengetahui konsep dasar pelayanan staff kredit dan mengetahui persepsi nasabah terhadap kualitas pelayanan staff kredit pada PD. BPR Bank Daerah Karanganyar. Ruang lingkup dalam penelitian ini adalah di PD. BPR Bank Daerah Karanganyar, yang beralamat di Jl. Lawu Kompleks Perkantoran Cangakan Karanganyar. Pengambilan sampel dengan metode purposive sampling dengan jumlah responden sebanyak 100 orang. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Data primer yang didapat dari hasil kuesioner mengenai identitas responden, bobot kepentingan dari pelayanan yang diharapkan dan bobot kualitas dari pelayanan yang diterima. Sedangkan data sekunder didapat dari kepustakaan mengenai gambaran umum mengenai instansi yang berisi antara lain sejarah perusahaan, visi dan misi, potensi dan keunggulan perusahaan, produk dan layanan, struktur organisasi serta diskripsi jabatan dan sumber pustaka yang berkaitan dengan penelitian ini. Teknik pembahasan data dalam penelitian ini menggunakan analisis diskriptif dan importance-performance analysis. Untuk mengukur kualitas pelayanan dilihat dari sudut dimensi layanan yaitu dimensi keandalan (reliability), daya tanggap (responsiveness), jaminan (assurance), empati (emphaty), dan bukti langsung (tangibles). Konsep pelayanan kredit pada PD. BPR Bank Daerah Karanganyar terdiri dari 3 konsep yaitu: (1) konsep fisik, (2) konsep perhatian, dan (3) konsep tindakan. Dilihat dari importance-performance analysis tingkat kepuasan nasabah tertinggi terletak pada atribut kerapian penampilan dan kondisi fisik staff kredit, hal ini diketahui dari tingkat presentasi tingkat kesesuaian sebesar 96,72%.

 

×
Penulis Utama : Shofura Dea Roziana
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3614091
Tahun : 2017
Judul : Persepsi Nasabah Terhadap Kualitas Pelayanan Staff Kredit pada PD. BPR Bank Daerah Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ekonomi dan Bisnis - 2017
Program Studi : D-3 Keuangan Perbankan
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Ekonomi dan Bisnis Prog. DIII Keuangan dan Perbankan-F3614091-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Linggar Ikhsan Nugroho, SE., M.Ec, Dev.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.