Penulis Utama : Siska Nurdiani
NIM / NIP : K6415054
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) ketersediaan sumber belajar Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas XI di SMA Negeri 1 Surakarta; 2) relevansi sumber belajar Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas XI dengan indikator pencapaian kompetensi siswa di SMA Negeri 1 Surakarta; dan 3) kendala yang dialami guru dalam pemanfaatan sumber belajar Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas XI di SMA Negeri 1 Surakarta.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, studi dokumen, dan angket. Pengujian validitas data menggunakan triangulasi data dan triangulasi metode. Analisis data menggunakan model analisis interaktif.
Kesimpulan hasil penelitian: 1) Ketersediaan sumber belajar Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas XI di SMA Negeri 1 Surakarta cukup memadai karena yang tersedia hanya buku berupa Buku Siswa, LKS, dan bahan berupa website sebagai sumber untuk mencari materi tentang contoh ancaman terhadap NKRI. Koleksi perpustakaan pun masih didominasi buku paket sedangkan buku pendukung yang dijadikan sebagai referensi mata pelajaran PPKn masih terbatas jumlahnya. 2) Materi Mewaspadai Ancaman terhadap NKRI yang terdapat pada sumber belajar PPKn kelas XI di SMA Negeri 1 Surakarta, khususnya sumber belajar Buku Siswa, LKS, dan website belum memenuhi indikator pencapaian kompetensi siswa karena materi yang ada baru menyajikan civic knowledge dan civic disposition, sementara civic skill-nya belum sepenuhnya disajikan karena baru memenuhi komponen intellectual skills sementara komponen participatory skills belum tercapai. 3) Kendala yang dialami guru dalam pemanfaatan sumber belajar PPKn kelas XI di SMA Negeri 1 Surakarta untuk Buku Siswa dan LKS, yaitu terdapat materi yang keliru dan keluasan materinya pun masih kurang. Keluasan materi yang kurang ini disebabkan karena materi pada kurikulum 2013 lebih dipersempit tetapi lebih diperdalam sehingga sampai pada tingkatan berpikir create atau mencipta, sedangkan materi di kurikulum sebelumnya atau KTSP luas sekali, tapi hanya sampai pemahaman. Penggunaan website lewat internet juga terkendala di sinyal wifi dan beberapa memuat informasi yang tidak valid.

Kata Kunci: sumber belajar, indikator pencapaian kompetensi siswa, PPKn

×
Penulis Utama : Siska Nurdiani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K6415054
Tahun : 2019
Judul : Studi relevansi sumber belajar pendidikan pancasila dan kewarganegaraan dengan indikator pencapaian kompetensi siswa di SMA Negeri 1 Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. KIP - 2019
Program Studi : S-1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. PPKn-K6415054-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Wijianto, S.Pd., M.Sc
2. Muh. Hendri Nuryadi S.Pd., M.Sc
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.