Penulis Utama : Elkana Karel Ananda
NIM / NIP : H0815035
×

RINGKASAN
Elkana Karel Ananda. H0815035. 2019. “Analisis Keuntungan dan Kelayakan Usahatani di Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah”. Dibimbing oleh Dr. Ir. Rhina Uchyani Fajarningsih. M.S. dan Susi Wuri Ani, S.P., M.P. Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret Surakarta.
Sektor pertanian adalah salah satu sektor yang mempunyai peranan penting di Indonesia. Sektor ini mampu memperoleh keuntungan yang menghasilkan devisa bagi negara. Sektor pertanian juga merupakan salah satu sektor yang dipersiapkan untuk menghasilkan produk yang memiliki kualitas dan nilai ekonomis, khususnya usaha tanaman hortikultura. Sub – sektor hortikultura telah memberikan sumbangan yang berarti bagi sektor pertanian maupun perekonomian nasional yang dapat dilihat dari nilai Produk Domestik Bruto (PDB), jumlah rumah tangga yang mengandalkan sumber pendapatan dari sub sektor hortikultura, penyerapan tenaga kerja, dan peningkatan pendapatan masyarakat. Salah satu komoditas hortikultura di Indonesia yang mempunyai produksi yang tinggi adalah sayuran kubis. Kabupaten Semarang adalah salah satu penyumbang angka produksi kubis yang cukup tinggi. Permasalahan yang umumnya sering terjadi pada petani kubis diantaranya keterbatasan modal, harga sarana produksi yang tinggi, dan nilai harga jual kubis yang fluktuatif. Masalah tersebut pada akhirnya berpengaruh terhadap kelayakan usahatani kubis tersebut. Masalah ini dapat dianalisa dengan analisis kelayakan usahatani yang bertujuan untuk mengetahui apakah usahatani tersebut layak untuk dilanjutkan atau tidak.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah usahatani kubis di Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah sudah dijalankan secara efisien dan mendapatkan keuntungan atau tidak. Metode dasar penelitian adalah deskriptif. Lokasi penelitian yaitu Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Penentuan lokasi tersebut merupakan penghasil kubis terbesar di Kabupaten Semarang. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Analisis data yang digunakan adalah (1) Keuntungan usahatani yang di dapat dari selisih penerimaan dan biaya total, (2) Efisiensi usahatani (3) Kelayakan usahatani.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata – rata biaya usahatani kubis di Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah sebesar Rp 7.410.248,-, rata – rata penerimaan yang diperoleh sebesar Rp 12.076.250,- sehingga rata – rata keuntungan yang diperoleh dari petani kubis sebesar Rp 4.666.002,- per usahatani (0,30 Ha). Nilai efisiensi R/C ratio lebih dari satu yaitu sebesar 1,62 artinya setiap Rp 100 yang dikeluarkan petani akan mendapatkan penerimaan 1,62 kali dari biaya yang dikeluarkan. Nilai B/C ratio lebih dari suku bunga bank yang berlaku yaitu sebesar 0,62 artinya usahatani kubis di Kecamatan Getasan Kabupaten Semarang sudah untung dan layak untuk diusahakan.
   

 

×
Penulis Utama : Elkana Karel Ananda
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H0815035
Tahun : 2019
Judul : Analisis keuntungan dan kelayakan usahatani kubis di Kecamatan Getasan Kabupaten Semarang
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Pertanian - 2019
Program Studi : S-1 Agribisnis
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Pertanian Jur. Agribisnis-H0815035-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Ir. Rhina Uchyani F., MS
2. Susi Wuri Ani S.P., M.P
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.