Penulis Utama | : | Aprilia Eka Kartikasari |
NIM / NIP | : | K7116019 |
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis deskripsi pada peserta didik kelas II SDN Tegalrejo No. 98 Surakarta Tahun Ajaran 2019/2020 dengan menerapkan Guided Writing.
Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan sebanyak dua siklus. Subjek penelitian ini adalah guru dan peserta didik kelas II SDN Tegalrejo No. 98 Surakarta Tahun Ajaran 2019/2020 yang berjumlah 15 peserta didik. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, tes dan dokumentasi. Teknik uji validitas data yang digunakan adalah teknik triangulasi sumber, triangulasi teknik, dan validitas isi. Penelitian ini menggunakan analisis data interaktif dan analisis data deskriptif komparatif.
Hasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata kelas pratindakan sebesar 50,53 meningkat menjadi 73,87 pada siklus I dan meningkat lagi pada siklus II menjadi 84,1. Peserta didik yang mencapai KKM pada pratindakan sebanyak 2 peserta didik (13,3%), pada siklus I sebanyak 7 peserta didik (46,7%) dan pada siklus II meningkat menjadi 13 peserta didik (86,7%). Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penerapan Guided Writing dapat meningkatkan ketermapilan menulis deskripsi pada peserta didik kelas II SDN Tegalrejo No. 98 Surakarta Tahun Ajaran 2019/2020.
Kata Kunci: keterampilan menulis, deskripsi, Guided Writing, sekolah dasar
Penulis Utama | : | Aprilia Eka Kartikasari |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K7116019 |
Tahun | : | 2020 |
Judul | : | Penerapan Guided Writing untuk Meningkatkan Keterampilan Menulis Deskripsi pada Peserta Didik Kelas II SDN Tegalrejo No. 98 Surakarta Tahun Ajaran 2019/2020 |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - FKIP - 2020 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-FKIP Jur. PGSD-K7116019-2020 |
Kata Kunci | : | keterampilan menulis, deskripsi, Guided Writing, sekolah dasar |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Prof. Dr. Retno Winarni, M.Pd. 2. Drs. M. Ismail Sriyanto, M.Pd. |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | Lamp unpublish |
Fakultas | : | Fak. KIP |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|