Penulis Utama : Lia Fissamawati Nur Rohmah
NIM / NIP : H3114056
×

Abstrak
Snack bar tepung ganyong dan tepung kacang merah merupakan jenis makanan olahan berbentuk batang dan padat dengan komposisi utama yaitu tepung ganyong dan tepung kacang merah. Tepung ganyong tinggi karbohidrat dan tepung kacang merah tinggi protein, sehingga baik dijadikan sebagai bahan baku pembuatan snack bar. Snack bar memiliki kadar air rendah sehingga awet disimpan dalam jangka waktu yang lama. Bahan tambahan yang digunakan dalam
proses produksi snack bar tepung ganyong dan tepung kacang merah adalah telur, gula, margarin, garam, kacang mete, dan choco chips. Proses produksi snack bar tepung ganyong dan tepung kacang merah meliputi pelelehan margarin, pengocokan telur dan gula, pencampuran bahan, pencetakan, pemanggangan, pendinginan, pemotongan, pengemasan dan pelabelan. Dalam pelaksanaan praktik produksi dilakukan analisis sensori, analisis kimia, dan analisis ekonomi. Karakteristik sensoris snack bar terbaik adalah formula 75% tepung ganyong dan
25% tepung kacang merah. Kadar air snack bar tepung ganyong dan tepung kacang merah sebesar 9,456% dan serat kasarnya sebesar 6,301%. Kapasitas produksi snack bar 10.000 kemasan/bulan dan harga jual Rp 5.000,00 sehingga diperoleh laba bersih Rp 15.502.595,00/bulan. BEP pada tingkat produksi sebanyak 2.805 kemasan dengan BEP harga Rp 3.377,00/kemasan. Nilai ROI sebesar 15,77%; Net B/C 1,53; dan NPV Rp 1.218.845,00 yang artinya usaha snack bar tepung ganyong dan tepung kacang merah layak dikembangkan.

Kata Kunci: Proses Produksi, Snack Bar, Tepung Ganyong, Tepung Kacang Merah

 

×
Penulis Utama : Lia Fissamawati Nur Rohmah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H3114056
Tahun : 2017
Judul : Snack Bar Berbahan Baku Tepung Ganyong dan Tepung Kacang Merah
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Pertanian - 2017
Program Studi : D-3 Teknologi Hasil Pertanian
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Pertanian Prog. DIII Teknologi Hasil Pertanian-H3114056-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dian Rachmawanti A, S.TP., M.P.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.