Penulis Utama : Abdul Rais Amien
NIM / NIP : C0715001
×

ABSTRAK

Abdul Rais Amien 2019. Pengantar tugas ini berjudul “Perancangan Video Promosi Rumah Atsiri sebagai Wisata Edukasi Minyak Atsiri di Karanganyar”. Adapun permasalahan yang diangakat dalam perancangan ini adalah (1) Bagaimana merancang video promosi Rumah Atsiri sebagai wisata edukasi minyak atsiri di Karanganyar dengan menggunakan teknik audio visual? (2) Bagaimana merancang strategi media promosi penunjang video Rumah Atsiri sebagai wisata edukasi minyak atsiri agar sampai kepada masyarakat dengan tepat sasaran?. Tujuan dari perancangan ini adalah perancangan video promosi ini diharapkan agar masyarakat yang ingin mengunjungi Rumah Atsiri mendapatkan informasi berupa audio visual yang menarik agar wisatawan yang ingin mengetahui lebih jelas mengenai minyak atsiri timbul suatu ketertarikan terhadap “Rumah Atsiri” yang menyediakan wisata edukasi tentang minyak atsiri serta merancang strategi media promosi penunjang video Rumah Atsiri sebagai wisata edukasi minyak atsiri dengan tepat sasaran dan sampai kepada masyarakat. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Kesimpulannya bahwa dalam pengerjaan sebuah video promosi yang diperlukan bukan hanya keahlian dalam pengambilan gambar (secara teknis) saja, tapi juga kemampuan dalam menulis naskah yang menarik, karena video promosi yang baik harus mampu menyeimbangkan antara audio & visual. Video tentang Rumah Atsiri ini nantinya akan digunakan sebagai salah satu media promosi Rumah Atsiri sebagai wisata edukasi minyak atsiri.
Kata kunci: Video Promosi, Rumah Atsiri Indonesia

×
Penulis Utama : Abdul Rais Amien
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C0715001
Tahun : 2019
Judul : Perancangan video promosi rumah atsiri sebagai wisata edukasi minyak atsiri di Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Seni Rupa Dan Desain - 2019
Program Studi : S-1 Desain Komunikasi Visual
Kolasi :
Sumber : UNS-Fakultas Seni Rupa Dan Desain, Program Studi Desain Komunikasi Visual-C0715001-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Jazuli Abdin Munib, S.Sn., M.Hum
2. Arief Iman Santoso, S.Sn., M.Sn.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Seni Rupa dan Desain
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.