Penulis Utama : Avip Handoyo
NIM / NIP : D1816020
×

ABSTRAK

Kuliah Kerja Pusdokinfo (KKP) atau magang merupakan mata kuliah wajib bagi mahasiswa semester 6 (enam) guna memenuhi persyaratan kelulusan serta memperolah gelar Ahli Madya (A.Md) pada Program Studi Diploma III Perpustakaan, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Universitas Sebelas Maret. Penulis memilih untuk melaksanakan kegiatan KKP di Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Bantul yang beralamat di Jalan Jend. Sudirman No 1, Badegan, Bantul, Kec. Bantul, Kab. Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Kegiatan KKP tersebut berlangsung sejak tanggal 11 februari – 22 maret 2019 dengan jangka waktu satu (satu) setengah bulan.
Alasan penulis untuk melaksanakan kegiatan KKP di Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Bantul yaitu penulis tertarik menambah wawasan mengenai ilmu perpustaaan yang dapat di aplikasikan pada kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Bantul salah satunya yaitu Layanan Perpustakaan Keliling.
Pengertian perpustakaan keliling menurut Menurut Sutarno NS (2006 : 43) “Perpustakaan keliling merupakan perluasan layanan (ekstensi) dari perpustakaan umum kabupaten/kota. Perpustakaan tersebut memberikan layanan derngan cara mengunjungi tempat tinggal atau tempat kegiatan masyarakat, dengan jadwal tertentu dan bekerja sama dengan masyarakat dan swasta”.
Dalam melaksanakan kegiatan KKP terdapat beberapa kegiatan yang telah dilakukan penulis, diantaranya yaitu turut membantu dalam kegiatan pelayanan sirkulasi (peminjaman dan pengembalian) koleksi, pembuatan kartu anggota perpustakaan, shelving (penataan buku), input data buku pengganti ke software automasi IBRA dan membantu melaksanakan layanan perpustakaan keliling.
Selama satu (satu) setengah bulan melakukan Kuliah Kerja Pusdokinfo (KKP), penulis dapat menarik kesimpulan bahwa Layanan Perpustakaan Keliling merupakan salah satu upaya yang peling efektif dalam hal pemerataan akses informasi kepada masyarakat yang lokasinya jauh dari perpustakaan umum(menetap).
Kata kunci : Perpustakaan Keliling, Mobile Library

 

×
Penulis Utama : Avip Handoyo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1816020
Tahun : 2019
Judul : Layanan perpustakaan keliling di Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupatan Bantul
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. ISIP - 2019
Program Studi : D-3 Perpustakaan
Kolasi :
Sumber : UNS-F. ISIP-Program Diploma III Perpustakaan-D1816020-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Rahmat Setiawan Saefullah, S.S, M.I.Kom
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.